Pendaftaran SNMPTN 2020 Resmi Dibuka, Berikut 5 Perguruan Tinggi Terbaik di Indonesia

Penulis: Ronna Qurrata Ayun
Editor: Putradi Pamungkas
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kampus Universitas Indonesia

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Pendaftaran Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2020 resmi dibuka mulai Jumat (14/2/2020) pukul 14.00 WIB.

Pendaftaran SNMPTN dilakukan melalui LTMPT.

Sebelumnya, proses registrasi akun pada situs LTMPT telah dibuka sejak 2 Desember 2019 dan ditutup pada 7 Januari 2020 lalu. 

Kini, setelah memiliki akun, peserta SNMPTN bisa mulai mendaftarkan diri.

Sebelumnya, pada tanggal 15 Januari 2020 hingga 10 Februari 2020 telah terjadi pengisian Pangkalan Data Sekolah Siswa (PDSS) dan pemeringkatan oleh sekolah.

Sementara, pengumuman hasil pemeringkatan telah diumumkan pada 20 Januari 2020 lalu.

Dalam pendaftaran SNMPTN ini terdapat tata cara, ketentuan, sanksi dan jadwal pengumuman. 

Berikut ini informasi mengenai tata pendaftaran SNMPTN 2020 hingga jadwal pengumumannya: 

Baca: Sebelum Ditutup, Begini Cara Regristasi Akun LTMPT dan Jadwal Tahapan SNMPTN 2020

Baca: Daftar Perguruan Tinggi Negeri dan Swasta dengan Akreditasi A, Adakah Kampusmu?

Ketentuan Umum

a. SNMPTN dilakukan berdasarkan hasil penelusuran prestasi akademik dengan menggunakan rapor dan portofolio akademik. Rapor yang digunakan adalah semester satu sampai dengan semester lima bagi SMA/SMK/MA dengan masa belajar tiga tahun atau semester satu sampai dengan semester tujuh bagi SMK dengan masa belajar empat tahun.

b. Siswa harus memiliki Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN) dan mengisikan data prestasi siswa di PDSS dengan lengkap dan benar.

c. Siswa yang berhak mengikuti seleksi adalah siswa yang memiliki Nomor Induk Siswa Nasional (NISN), memiliki prestasi unggul, dan rekam jejak prestasi akademik di PDSS.

d. Siswa yang akan mendaftar SNMPTN wajib membaca informasi pada laman PTN pilihan tentang ketentuan terkait dengan penerimaan mahasiswa baru di PTN tersebut.

Ketentuan Khusus

Persyaratan Siswa Pendaftar

Siswa Pendaftar yang berhak mengikuti SNMPTN adalah:

a. Siswa SMA/MA/SMK kelas terakhir (kelas 12) pada tahun 2020 yang memiliki prestasi unggul.

b. Memiliki NISN yang terdaftar di PDSS

c. Memiliki nilai rapor semester 1 s.d. 5 yang telah diisikan oleh sekolah di PDSS atau memiliki nilai rapor semester 1 s.d. 7 bagi SMK dengan masa belajar empat tahun.

d. Memiliki prestasi akademik dan memenuhi persyaratan yang ditentukan oleh masing-masing PTN.

Akses portal.ltmpt.ac.id untuk registrasi akun LTMPT, jadwal pendaftaran SNMPTN - SBMPTN 2020 di sini. (Tribun Timur/LTMPT)
Halaman
1234


Penulis: Ronna Qurrata Ayun
Editor: Putradi Pamungkas

Berita Populer