FILM - Ben-Hur (2016)

Penulis: Febri Ady Prasetyo
Editor: Ekarista Rahmawati Putri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Film Ben-Hur (2016)


Daftar Isi


  • Informasi awal


TRIBUNNEWSWIKI.COM – Ben-Hur adalah film bergenre aksi, petualangan, dan drama yang dirilis pada 2016 dan disutradarai Timur Bekmambetov.

Sementara naskah Ben-Hur ditulis oleh Keith R. Clarke, John Ridley, dan Lew Wallace.

Ben-Hur menceritakan seorang bangsawan Yahudi yang berusaha membalas dendam karena dirinya dijadikan budak oleh orang Roma.

Pemeran Ben-Hur di antaranya Jack Huston, Toby Kebbell, Rodrigo Santoro, dan Nazanin Boniadi.

LightWorkers Media, Metro-Goldwyn-Mayer (MGM), dan Paramount Pictures menjadi rumah produksi Ben-Hur.

Film berdurasi 123 menit ini menghabiskan biaya produksi $100.000.000 dan menghasilkan keuntungan $94.061.311.

Ben-Hur menggunakan bahasa Inggris, Persia, Yunani, dan Arab.

Film Ben-Hur (2016) (Imdb.com)

Film ini mendapat nominasi Inspirational Film of the Year dari GMA Dove Awards.

Di IMDb, Ben-Hur mendapat rating 5.7.[1]

Sementara di Rotten Tomatoes, film ini meraih rating 53%.[2]

Baca: FILM - Unfriended (2014)

Baca: FILM - Salawaku (2016)

  • Sinopsis


Seorang bangsawan Yahudi bernama Judah Ben-Hur mempunyai seorang saudara angkat bernama Messala.

Mereka bersahabat baik meski memilik asal-usul yang berbeda.

Messala mendaftar menjadi prajurit Roma dan bertempur di daerah Jerman.

Sementara itu, Ben-Hur menyukai budak keluarganya yang bernama Esther, meski perbedaan status mencegah cinta mereka.

Ketika ayah Ben-Hur akan menikahkan Esther pada seorang Roma, Ben-Hur menyatakan cintanya pada Esther dan menjadikannya istri.

Tiga tahun kemudian, Messala kembali sebagai perwira Roma dan memiliki tanda kehormatan.

Ketika para Roma memasuk kota, seorang Zealot bernama Dismas, menembakkan panah yang hampir mengenai Messala.

Dismas ingin membalas dendam pada para Roma karena mereka membunuh keluarganya.

Dia tetap melakukannya meski Ben-Hur menyarankankan Dismas untuk melupakan balas dendamnya.

Setelah menembakkan panah, Dismas lari.

Para Roma ingin mengetahui orang yang berani menembakkan panah dan Ben-Hur justru mengaku dirinya sebagai pelaku.

Dia kemudian dipisahkan dari keluarganya dan dijadikan budak.

Namun, Ben-Hur berhasil melarikan diri dan berusaha mengembalikan kehormatannya dengan sebuah perlombaan melawan Messala di atas kereta kuda. [2]

Baca: FILM - The Huntsman: Winters War (2016)

Baca: FILM - Enter the Fat Dragon (2020)

Film Ben-Hur (2016) (Commons.wikimedia.org)

  • Pemeran


Pemeran Ben-Hur (2016)

  • Jack Huston sebagai Judah Ben-Hur
  • Toby Kebbell sebagai Messala Severus
  • Rodrigo Santoro sebagai Jesus
  • Nazanin Boniadi sebagai Esther
  • Ayelet Zurer sebagai Naomi Ben-Hur
  • Pilou Asbæk sebagai Pontius Pilate
  • Sofia Black-D'Elia  sebagai Tirzah Ben-Hur
  • Morgan Freeman sebagai Ilderim
  • Marwan Kenzari sebagai Druses
  • Moises Arias sebagai Dismas
  • James Cosmo Quintus sebagai Haluk Bilginer
  • David Walmsley sebagai Marcus Decimus
  • Yasen Atour sebagai  Jacob
  • Francesco Scianna sebagai Kadeem [4]
Film Ben-Hur (2016) (Commons.wikimedia.org)

  • Poster


Poster Ben-Hur (2016) [5]

Poster Ben-Hur (2016) (Imdb.com)

  • Trailer


Trailer Ben-Hur (2016) [6]

(TribunnewsWiki/Febri)



Judul Ben-Hur


Dirilis 19 Agustus 2016 (Amerika Serikat)


Sutradara Timur Bekmambetov


Penulis Keith R. Clarke, John Ridley, dan Lew Wallace


Durasi 123 menit


Rumah produksi LightWorkers Media, Metro-Goldwyn-Mayer (MGM), dan Paramount Pictures


Bahasa Inggris, Persia, Yunani, dan Arab


Biaya produksi 100.000.000


Keuntungan $94.061.311


Rating IMDb 5.7


Rating Rotten Tomatoes 53%


Sumber :


1. www.imdb.com
2. www.rottentomatoes.com
3. www.youtube.com


Penulis: Febri Ady Prasetyo
Editor: Ekarista Rahmawati Putri
BERITA TERKAIT

Berita Populer