Maddie Baillio

Penulis: Dinar Fitra Maghiszha
Editor: Melia Istighfaroh
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Maddie Baillio


Daftar Isi


  • Informasi Awal


TRIBUNNEWSWIKI.COM- Maddie Baillio adalah seorang aktris film layar lebar dan televisi asal Amerika Serikat.

Selain sebagai pemain film, Maddie Baillio juga merupakan seorang penyanyi.

Lahir di League City, Texas, Amerika Serikat, 15 Februari 1996, Maddie Baillio dikenal dalam perannya sebagai Tracy Turnblad dalam drama musikal Hairspray Live ! (2016).

Nama Maddie Baillio juga dikenal dalam drama seri Netflix berjudul Dumplin' (2018).

Alumni Marymount Manhattan College ini tercatat sering bernyanyi dalam sejumlah drama musikal.

Di sekolahnya, Maddie Baillio sering bernyanyi dan bermain akting dalam organisasi teater dan paduan suara. [1]

Baca: Hailie Jade

  • Karier


Setelah lulus dari sekolahnya, Maddie Baillio melanjutkan pendidikannya ke Marymount Manhattan College.

Maddie Baillio menemukan passionnya tampil sebagai penyanyi sekaligus pemain drama saat bernyanyi di semester tiga.

Namanya sempat masuk ke dalam penyanyi muda berbakat / the Great American Songbook Youth Ambassador pada tahun 2014.

Maddie Baillio pernah tampil di Carnegie Hall, Lincoln Center dan di the Kennedy Center bersma dengan penyanyi Michael Feinstein.

Ia pernah ditunjuk untuk bermain dalam drama musikal Dracula di kampusnya.

Maddie Baillio memulai debut aktingnya sebagai Tracy Turnblad dalam drama seri Hairspray Live! di NBC TV.

Pada tahun 2018, Maddie Baillio mendapat peran sebagai Millie dalam drama seri Netflix berjudul Dumplin'. [2]

Baca: Troye Sivan

  • Filmografi


Berikut adalah deretan film yang pernah dibintangi oleh Maddie Baillio:

  • 2016: Today sebagai (Serial TV) dirinya sendiri dalam episode tanggal 28 November 2016
  • 2016: Access Hollywood (Serial TV) sebagai dirinya sendiri dalam Episode #21.74
  • 2016: Access Daily (Serial TV) sebagai dirinya sendiri dalam Episode tanggal 29 November 2016
  • 2016: Hairspray Live! (Film TV) sebagai Tracy Turnblad
  • 2016: The 90th Annual Macy's Thanksgiving Day Parade (Soundtrack), penampil 'You Can't Stop The Beat'
  • 2016: Hairspray Live! (Film TV dan Penampil "Good Morning Baltimore", "Mama, I'm a Big Girl Now", "I Can Hear the Bells", "It Takes Two", "Welcome to the 60s", "Good Morning Baltimore (Reprise)", "Without Love", "You Can't Stop the Beat")
  • 2018: Dumplin' sebagai Millie (Film TV) dan penampil "High & Mighty" [3]

Baca: Jorge López Astorga

  • Nominasi


Berikut adalah nominasi dan penghargaan yang pernah diterima oleh Maddie Baillio:

  • 2017: Nominasi MTV Movie + TV Award kategori Best Musical Moment dalam film Hairspray Live! (2016) di MTV Movie + TV Awards [4]

Baca: Mina El Hammani

--

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Dinar Fitra Maghiszha)



Informasi Detail


Nama Maddie Baillio


Tempat & Tanggal Lahir League City, Texas, Amerika Serikat, 15 Februari 1996


Pekerjaan Aktris


Media Sosial


Instagram @maddiebaillio


Twitter @MaddieBaillio


Sumber :


1. www.allmusic.com
2. www.tvguide.com
3. www.imdb.com
4. www.imdb.com


Penulis: Dinar Fitra Maghiszha
Editor: Melia Istighfaroh
BERITA TERKAIT

Berita Populer