Camila Morrone

Penulis: Amy Happy Setyawan
Editor: Ekarista Rahmawati Putri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Camila Morrone


Daftar Isi


  • Kehidupan Awal


TRIBUNNEWSWIKI.COM – Camila Rebeca Morrone atau yang lebih dikenal sebagai Camila Morrone merupakan artis dan model blasteran Argentina-Amerika.

Camila Morrone lahir di Buenos Aires, Argentina pada 16 Juni 1997 dari pasangan Maximo Morrone dan Lucia Sola.

Camila Morrone memiliki seorang saudara laki-laki bernama Sky Morrone.

Ayah Camila Morrone, Maximo Morrone merupakan model dan aktor yang populer karena perannya dalam CSI: Miami (2002) dan Forbidden Warrior (2005).

Sedangkan sang ibu, Lucila adalah aktris Argentina yang populer lewat perannya dalam film Pride and Prejudice.

Orangtua Camila Morrone bercerai ketika Camila berusia 9 tahun dan sejak saat itu, sang ibu Lucila tinggal bersama aktor Al Pacino.

Camila Morrone diketahui merupakan lulusan Beverly Hill High School. (1)

Camila Morrone (Instagram.com/@camilamorrone)

Camila Morrone menjalin hubungan dengan aktor Leonardo DiCaprio.

Kabar kedekatan Camila Morrone dan Leonardo DiCaprio muncul sejak Januari 2018 ketika mereka kedapatan berlibur di Aspen, Colorado.

Sejak itu, Camila Morrone dan Leonardo DiCaprio selalu terlihat bersama di berbagai tempat di seluruh dunia.

Pada Oktober 2019, Camila Morrone dan Leonardo DiCaprio tertangkap kamera sedang bergandengan tangan di New York City. (2)

  • Karier


Camila Morrone memulai karir modelingnya di Victoria's Secret Pink lookbook pada 2016 sebelum berjalan untuk Moschino pada 2017

Camila Morrone menandatangani kontrak dengan agensi model IMG. (3)

Pada 2013, Camila Morrone melakukan debut aktingnya dalam film ‘Bukowski’ yang menceritakan tentang biografi Charles Bukowski.

Camila Morrone (Instagram.com/@camilamorrone)

Baca: Leonardo DiCaprio

Baca: Gigi Hadid

Pada 2018, Camila Morrone berakting dalam drama Amerika berjudul 'Never Goin' Back ' bersama Mala Mitchell, Kyle Mooney, Joel Allen, Kendal Smith dan Matthew Holcomb.

Film Camila Morrone yang paling populer hingga adalah 'Death Wish' yang dirilis pada tahun 2018, di mana Camila beradu acting dengan Bruce Willis.

Pada 2019, Camila Morrone bermain dalam film ‘Mickey and the Bear’ sebagai karakter Mickey Peck. (1)

  • Filmografi


Film

Daisy Jones & The Six (TV Mini-Series) (proses)

2019 Mickey and the Bear

2018 Death Wish

2018 Never Goin' Back

2016 Love Advent (TV Series)

2013 Bukowski

Baca: Hailey Baldwin

Baca: Bella Hadid

Acara TV

Jimmy Kimmel Live! (TV Series)

2019 GeekRockTV (TV Series)

2018 The Late Late Show with James Corden (TV Series)

2014 My Flipping Family (TV Series)

2012 My Own Private River (4)

(Tribunnewswiki.com/Ami Heppy)



Nama Lengkap Camila Rebeca Morrone


Dikenal sebagai Camila Morrone


Lahir Buenos Aires, Argentina pada 16 Juni 1997


Pendidikan Beverly Hill High School


Orangtua Maximo Morrone (ayah)


Lucia Sola (ibu)


Profesi Aktris, Model


Tinggi Badan 175 cm


Instagram @camilamorrone


Sumber :


1. www.thefamouspeople.com/profiles/camila-morrone-41410.php
2. www.kompas.com/hype/read/2019/12/04/171921566/pacar-leonardo-dicaprio-camila-morrone-bicara-perbedaan-umur-23-tahun?page=all#page2
3. www.vogue.fr/fashion/top-models/diaporama/who-is-camila-morrone-leonardo-dicaprios-new-girlfriend/50007
4. www.imdb.com/name/nm6714979/


Penulis: Amy Happy Setyawan
Editor: Ekarista Rahmawati Putri

Berita Populer