FILM - The Room (2019)

Penulis: Dinar Fitra Maghiszha
Editor: Putradi Pamungkas
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Poster film The Room (2019)


Daftar Isi


  • Informasi Awal


TRIBUNNEWSWIKI.COM - The Room (2019) adalah film drama misteri yang diproduksi atas kerjasama tiga negara, Prancis, Luxembourg, dan Belgia.

Film The Room (2019) disutradarai dan ditulis langsung oleh Christian Volckman dengan dibantu oleh Sabrina B. Karine dan Eric Forestier.

The Room (2019) dibintangi oleh Olga Kurylenko, Kevin Janssens, John Flanders, dan lain sebagainya.

Diproduksi oleh beberapa perusahaan film seperti;  Bidibul Productions, Les Films du Poisson, dan Versus Production, film ini diproduseri oleh Yaël Fogiel dan Laetitia Gonzalez.

Film ini dirilis pada 15 April 2019 di Belgia, smentara di Prancis pada 18 September 2019.

Memiliki durasi 100 menit, film The Room (2019) memakai Bahasa Inggris dalam narasi dan dialognya.

Film The Room (2019) sempat mendapatkan masuk dalam nominasi di berbagai festival dan satu di antaranya menyabet penghargaan.

Penghargaan yang berhasil diraih adalah "Bucheon Choice Award" dalam kategori Film Feature terbaik di Bucheon International Fantastic Film Festival tahun 2019.

Sementara beberapa nominasi yang sempat didapatkan oleh film ini adalah:

Nominasi "Narcisse Award" dalam kategori Best Feature Film di Neuchâtel International Fantastic Film Festival tahun 2019.

Nominasi "Official Fantastic Competition" dalam kategori "Best Motion Picture" di Sitges - Catalonian International Film Festival tahun 2019.

Nominasi "Octopus d'Or" dalam kategori "Best Intenational Feature Film" dalam Strasbourg European Fantastic Film Festival tahun 2019. [1]

Ruangan tersembunyi yang dapat mengabulkan apapun keinginan, ternyata menyimpan sejumlah misteri (imdb.com)

  • Sinopsis


Dikisahkan seorang pasangan bernama Kate dan Matt.

Mereka berdua telah menjadi pasangan selama lebih dari 13 tahun.

Keduanya berniat untuk mencari kehidupan yang lebih baik lagi, lebih sehat dan otentik.

Mereka kemudian pergi dari kota tempat mereka tinggal.

Mereka memutuskan untuk tinggal di sebuah rumah tua di daerah pedalaman di wilayah Maryland.

Barang-barang mereka angkut dan pindah ke rumah barunya.

Saat semua telah tertata rapi, mereka kembali menjalani aktivitas seperti biasa.

Namun, pada suatu waktu, mereka menemukan sebuah kamar tersembunyi yang memiliki kekuatan luar biasa untuk mewujudkan apa yang mereka mau.

Seketika kehidupan mereka berubah.

Mereka menghabiskan siang dan malam di ruangan tersebut dan meminta apapun yang mereka mau.

Mulai dari uang yang melimpah hingga alkohol.

Namun dibalik kebahagiaan yang mereka alami, tersimpan sebuah hal gelap.

Beberapa keinginan mereka memiliki konsekuensi yang mengerikan.

Kamar tersembunyi tersebut ternyata dapat mengubah apa yang mereka mau menjadi sesuatu yang mengerikan.

Kendati kamar tersebut memberikan semuanya yang mreeka mau, namun alam menolak mereka.

Mereka kemudian menemui kejadian-kejadian mengerikan sepanjang perjalanannya. [2]

Adegan mengerikan dalam film The Room (2019) (imdb.com)

  • Pemeran


Berikut adalah pemeran dalam film The Room (2019):

  • Olga Kurylenko sebagai Kate
  • Kevin Janssens sebagai Matt
  • Joshua Wilson sebagai Shane (anak)
  • John Flanders sebagai John Doe
  • Francis Chapman sebagai Shane (remaja)
  • Vince Drews sebagai Chet
  • Marianne Bourg sebagai Suzanne
  • Oscar Lesage sebagai  Henry
  • Carole Weyers sebagai Mrs. Schaeffer
  • Michaël Kahya sebagai Mr. Schaeffer
  • Jean-Louis Sbille sebagai Shane (umur 60)
  • Victor Meurice sebagai Shane (tua)
  • Livio Siscot sebagai Shane (18 bulan)
  • Heather Bailly-Gade sebagai Shane (bayi)
  • Isaac Kaminski sebagai Shane (bayi) [3]

  • Poster


Berikut adalah poster dari film The Room (2019): [4]

Poster film The Room (2019) (imdb.com)

  • Trailer


Berikut adalah trailer dari film The Room (2019): [5]

--

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Dinar Fitra Maghiszha)



Nama The Room (2019)


Tahun 2019


Sutradara Christian Volckman


Naskah Christian Volckman


Eric Forestier


Sabrina B. Karine


Produser Laetitia Gonzalez


Yael Fogiel


Penata Musik Raf Keunen


Sinematografer Reynald Capurro


Editor Sophie Fourdrinoy


Perusahaan Produksi Bidibul Productions


Les Films du Poisson


Versus Production


Distributor Elle Driver (Seluruh Dunia)


Volga (Russia)


Cinemundo (Portugal)


Durasi 100 menit


Bahasa Inggris


Negara Prancis


Luxemburg


Belgia




Sumber :


1. www.filmaffinity.com
2. www.rottentomatoes.com
3. www.imdb.com
4. www.imdb.com
5. www.youtube.com


Penulis: Dinar Fitra Maghiszha
Editor: Putradi Pamungkas
BERITA TERKAIT

Berita Populer