Film - Before Sunset (2004)

Penulis: Febri Ady Prasetyo
Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Film Before Sunset (2005)


Daftar Isi


  • Informasi awal


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Before Sunset adalah film drama romantis Amerika yang dirilis pada 2004 dan disutradarai Richard Linklater.

Naskah Before Sunset dibuat Richard Linklater, Julie Delpy, Ethan Hawke, dan Kim Krizan.

Before Sunset menceritakan pertemuan kembali Jesse dan Celine setelah sembilan tahun berlalu.

Film ini adalah sekuel dari Before Sunrise (1995).

Pemeran di Before Sunset di antaranya  Ethan Hawke, Julie Delpy, Vernon Dobtcheff, Louise Lemoine Torrès, Albert Delpy, dan Rodolphe Pauly.

Baca: FILM - Notebook (2019)

Baca: FILM - Imperfect: Karier, Cinta & Timbangan (2019)

Before Sunset (Imdb.com)

Warner Independent Pictures (WIP), Castle Rock Entertainment, Detour Filmproduction adalah rumah produksi Before Sunset.

Film berdurasi 80 menit menghabiskan biaya produksi $2.700.000 dan menghasilkan keuntungan $15.622.722.

Before Sunset menggunakan bahasa Inggris dan Prancis.

Film ini mendapatkan satu nominasi Academy Award, yakni Best Writing, Adapted Screenplay.

Di IMDb, Before Sunset mendapat rating 8.0.[1]

Sementara di Rotten Tomatoes, Before Sunset meraih rating 91%.[2]

  • Sinopsis


Sudah sembilan tahun berlalu setelah Jesse dan Celine bertemu di Wina , menjelajahi kota semalaman dan berjanji bertemu lagi enam bulan kemudian pada Desember.

Mereka kemudian bertemu lagi di Paris dan Celine bertanya apakah Jesse ada di Wina waktu itu.

Ternyata Jesse sudah menulis sebuah novel mengenai kebersamaan mereka dalam semalam di Wina.

Mereka mulai mengobrol seperti yang pernah dilakukan sembilan tahun yang lalu, sebelum Jesse harus terbang kembali ke Amerika.[3]

Baca: FILM - Her Smell (2019)

Baca: FILM - Avengement (2019)

Before Sunset (2004)

  • Pemeran


Ethan Hawke sebagai Jesse

Julie Delpy sebagai  Celine

Vernon Dobtcheff sebagai Manajer toko buku

Louise Lemoine Torrès  sebagai Jurnalis 1

Rodolphe Pauly sebagai Jurnalis 2

 Mariane Plasteig sebagai pelayan

Diabolo sebagai  Philippe

Denis Evrard sebagai Pembantu di perahu

Albert Delpy sebagai  Orang di Grill

Marie Pillet sebagai  Perempuan di halaman. [4]

Film Before Sunset (Imdb.com)

  • Poster


Berikut poster Before Sunset: [4]

Poster Before Sunset (Imdb.com)

  • Trailer


Berikut trailer Before Sunset: [5]

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Febri)



Nama Before Sunset


Dirilis 30 July 2004 (Amerika Serikat)


Sutradara Richard Linklater


Penulis Richard Linklater, Julie Delpy, Ethan Hawke, dan Kim Krizan.


Durasi 80 menit


Rumah produksi Warner Independent Pictures (WIP), Castle Rock Entertainment, Detour Filmproduction


Bahasa Inggris dan Prancis


Biaya produksi $2.700.000


Keuntungan $15.622.722.


Rating IMDb 8.0


Rating Rotten Tomatoes 91%


Sumber :


1. www.imdb.com
2. www.rottentomatoes.com
3. www.rogerebert.com
4. www.youtube.com


Penulis: Febri Ady Prasetyo
Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
BERITA TERKAIT

Berita Populer