Beberapa tokoh seperti Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Mahfud MD, CEO Gojek Nadiem Makarim, dan Wishnutama.
Mahfud MD mendatangi Istana Kepresidenan Jakarta pada Senin (21/10/2019) siang.
Ia datang menggunakan kemeja putih lengan panjang.
Dikabarkan, kedatangan Mahfud MD bertepatan dengan rencana Jokowi mengumumkan kabinet pagi ini.
Setelah mendatangi Istana Kepresidenan, Mahfud MD mengaku ia ditunjuk sebagai menteri oleh Presiden Joko Widodo.
"Menjadi salah seorang menteri, dilantik Rabu," kata Mahfud MD, dikutip dari Kompas.com.
Namun, Mahfud MD mengaku tidak diberi tahu ia menjadi menteri apa.
Baca: Jadi Calon Menteri Jokowi, Ini Pesona dan Tips Kecantikan Bupati Minahasa Selatan Tetty Paruntu
Baca: Mahfud MD
Mahfud MD mengatakan bahwa ia diajak berdiskusi oleh Jokowi seputar masalah penegak hukum, HAM, pemberantasan korupsi, hingga deradikalisasi.
Ia pun mengaku siap untuk membantu Jokowi dan Ma'ruf Amin dan siap ditempatkan di pos apapun.
Nadiem Makarim mengaku ditunjuk Presiden Joko Widodo sebagai salah satu menteri di kabinet kerja jilid 2.
"Saya merasa ini kehormatan saya diminta bergabung ke kabinet dan saya menerima," kata Nadiem Makarim, CEO Gojek, dikutip dari Kompas.com.
Sama halnya dengan Mahfud MD, Nadiem Makarim mengaku sudah dibertahu akan menjadi menteri apa.
Namun, Nadiem belum ingin membocorkan akan menjadi menteri apa.
"Itu hak prerogatif presiden untuk umumkan," kata Nadiem, dikutip dari Kompas.com.
Selain itu, Nadiem juga mengaku sudah mundur dari Gojek, bisnis start up yang ia dirikan.
Baca: Nadiem Makarim
"Pasti di Go-jek sudah mundur. Tidak ada posisi dan kewenangan apapun di Gojek," ujarnya.
Komisaris NET TV, Wishnutama terlihat datang ke Istana Kepresidenan, Senin (21/10/2019) siang.