Deretan Twitwar Kontroversial Jerinx SID, Berseteru dengan Via Vallen, Sindir Wiranto dan Menteri

Penulis: Abdurrahman Al Farid
Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Unggahan Jerinx di Instagram

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Drummer grup band Superman is Dead (SID) I Gede Ari Astina atau lebih dikenal dengan nama Jerinx SID berulang kali membuat kicauan di media sosial yang memantik kontroversi.

Kini Jerinx SID tersangkut kasus dan dilaporkan ke polisi terkait unggahan di media sosialnya tentang penusukan Wiranto.

Tak hanya itu, pihak Twitter juga memberi sanksi kepada akun Jerinx.

Hingga berita ini diturunkan, akun Twitter Jerinx SID tidak bisa diakses karena ditangguhkan oleh Twitter.

Ketika dibuka, akun @JRX_SID tertulis "Akun ini telah ditangguhkan."

Akun Twitter Jerinx tidak bisa diakses (Tangkap layar Twitter)

Sebelumnya Jerinx dalam kicauan twitternya sempat mengomentari penusukan yang dialami Wiranto.

"Kalau niatnya memang membunuh kenapa pisaunya kecil ya," tulis Jerinx dalam sebuah unggahannya, Kamis (11/10/2019).

Kicauan Jerinx ini kemudian mendapatkan beragam tanggapan dari warganet.

Jerinx juga mengunggah fotonya bersama Wiranto di melalui akun Instagram miliknya.

"Lekas sembuh bro. Doakan agar lekas sembuh supaya blio bisa mempertanggungjawabkan apapun dosa politiknya nanti," tulis Jerinx SID.

Unggahan Jerinx di Instagram (Instagram JRX/ @jrxsid)

Akibat unggahan-unggahannya itu, Jerinx dilaporkan ke Polda Metro Jaya oleh seseorang bernama Jalaludin pada 11 Oktober.

Dalam laporan tersebut Jerinx diduga menyebarkan informasi bermuatan SARA melalui media elektronik yang melanggar Pasal 28 Ayat 2 Jo Pasal 45 Ayat 2 Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE).

Baca: Buat Cuitan terkait Penusukan Wiranto, Jerinx SID Dilaporkan ke Polisi, Akun Twitternya Di-suspend

Namun tak hanya pernah membuta cuitan dan twitwar tentang Wiranto saja.

Jerinx SID pernah berseteru dan membuat cuitan twitwar dengan berbagai selebriti tanah air, hingga menteri.

Berikut adalah beberapa twitwar Jerinx SID dikumpulkan TribunnewsWiki dari berbagai sumber :

Via Vallen

Dikutip dari Kompas.com, perseteruan Jerix SID dengan Via Valen bermula pada pada 9 November 2018 Jerinx SID melontarkan protesnya kepada pelantun lagu "Sayang" ini karena telah menyanyikan lagi "Sunset di Tanah Anarki" dengan aransemen dangdut koplo tanpa izin SID.

Protes itu Jerinx sampaikan melalui akun twitter pribadinya.

"Ngefans tapi sama sekali ga pernah minta ijin bawain lagu SID. Dan lagu ini pesannya besar," tulis Jerinx SID.

Tak hanya itu, Jerinx bahkan menyebutkan, Via Vallen merendahkan lagu tersebut.

Jerinx SID dan Via Vallen (Kolase Tribun Jabar Instagram/jrxsid dan viavallen)

Menurut dia, lagu "Sunset di Tanah Anarki" mempunyai peran penting dari kesuksesan yang diraih Via Vallen selama ini.

Halaman
1234


Penulis: Abdurrahman Al Farid
Editor: Natalia Bulan Retno Palupi

Berita Populer