Kehidupan Pribadi
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Oksana Voevodina lahir pada 10 Juli 1992 di Astrakhan, Rusia.
Oksana Andreyevna Voevodina juga dikenal sebagai Xenia Diaghileva dan Rihana Oxana Gorbatenko, adalah model Rusia seta pemenang kontes kecantikan Miss Moscow.
Setelah menyandang Miss Moscow, Oksana Voevodina bekerja sebagai model di Cina dan Thailand.
Oksana Voevodina memiliki hobi mendesain pakaian wanita dan pakaian renang.
Namun hanya sebatas permintaan saja.
Oksana menikah dengan Sultan Kelantan Muhammad V pada 22 November 2018. (1)
Pendidikan
Voevodina mendaftar di Universitas Ekonomi Rusia Plekhanov di Moskow.
Pada 2015, sebagai kontestan kontes kecantikan, Voevodina memenangkan gelar Miss Moscow.
Ketika sekolah, Oksana Voevodina mengaku berkelakuan seperti bandit.
Tak banyak yang mengetahui bahwa Oksana menyukai skater dan sepeda. (2)
Keluarga
Oksana Voevodina merupakan orang Rusia dan putri seorang dokter.
Sang ayah bernama Andrey Ivannovich Gorbantenko, seorang ahli bedah ortopedi dari Rostov-on-Don.
Sedangkan sang ibu, Lyudmila Voevedina adalah seorang kontestan kecantikan dalam kontes lokal di Penza pada awal 1990-an, setelah runtuhnya Uni Soviet. (3)
Reality Show
Pada November 2018, Oksana digosipkan mengikuti acara reality show Rusia dengan nama palsu.
Di acara tersebut, skandal mantan Miss Moskow dengan salah satu aktor terungkap.
Acara TV itu menampilkan 11 muda-mudi Rusia yang tinggal bersama di villa mewah Sol de Occidente, Meksiko milik aktris Rusia bernama Zhanna Friske.
Peserta program TV itu tinggal bersama dari waktu ke waktu untuk menemukan pasangan yang cocok.
Digosipkan bahwa Oksana sempat melakukan hubungan badan dengan salah satu peserta pria di kolam renang.
Kabar tersebut ramai di tengah acara resepsi pernikahan Oksana dengan sultan.
Tindakan Oksana dinilai tak pantas apalagi di mata warga Malaysia yang terkenal konservatif.
Sebelum menikah dengan Sultan Muhammad, Oksana memutuskan untuk memeluk agama Islam.
Namanya berganti menjadi Rihana Oxana Gorbantenko. (4)
Menikah dengan Sultan Malaysia
Oksana Voevodina menikah dengan Sultan Malaysia, Sultan Muhammad V.
Pernikahan pasangan ini digelar dalam upacara kerajaan di Moskow yang berlangsung pada 22 November 2018 di ruang konser di pinggiran Kota Barvikha, Moskow. (5)
Oksana Voevadina dikatakan telah bertemu sultan, 18 bulan sebelum mereka menikah.
Mereka bertemu di Eropa ketika Oksana Voevadina menjadi model jam tangan mewah.
Mantan Miss Moskow dan Sultan Muhammad V itu juga menyelenggarakan pernikahan tradisional Melayu di Malaysia sebelum pernikahan di Rusia.
Oksana melahirkan anak pertama dengan Sultan Muhammad V yang diberi nama Tengku Ismail Leon Petra pada 21 Mei 2019.(6)
Sultan Muhammad V Turun Takhta
Sultan Muhammad V menjadi Yang di-Pertuan Agong turun dari takhta pada 6 Januari 2019.
Ini merupakan hal yang belum pernah terjadi sebelumnya, mengingat masa jabatannya seharusnya berakhir pada 12 Desember 2021.
Keputusan Sultan Muhammad V menandai pertama kalinya seorang raja turun takhta di Malaysia.
Sebuah pernyataan dari istana kerajaan yang dikeluarkan hari Minggu 6 Januari 2019 tidak memberikan alasan bagi raja berusia 49 tahun itu mundur setelah lebih dari dua tahun di atas takhta.
Spekulasi tentang masa depan Sultan Muhammad telah tumbuh setelah foto-foto pernikahannya muncul di media online.
Foto tersebut muncul untuk menunjukkan pernikahannya dengan mantan Miss Moskow yang berusia lebih muda yaitu Oksana Voevodina. (1)
Perceraian Oksana Voevodina dan Sultan Muhammad V
Sempat ada gosip muncul yang mengatakan bahwa Oksana menggunakan kelahiran sang anak untuk membersihkan rumor rumah tangganya retak setelah Muhammad V turun takhta.
Video Oksana Voevodina yang diduga melakukan hubungan intim dengan seorang aktor di kolam renang beredar luas.
Video tersebut memunculkan kritik di Malaysia yang merupakan negara konservatif.
Fakta-fakta mengenai video tersebut masih menjadi perselisihan.
Namun teman-teman Oksana mengatakan bahwa Oksanasepenuhnya terbuka tentang kehidupan pribadi dan profesionalnya di masa lalu pada sultan. (4)
Kini, pernikahan Oksana dan Muhammad V telah berakhir.
Muhammad V mengucapkan talak tiga pada Oksana Desember 2018 lalu saat wanita tersebut hamil empat bulan.
Talak itu diucapkan setelah menikah selama enam bulan tepatnya pada 7 Juni 2018.
Perceraian didaftarkan pada tanggal 1 Juli 2019.
Oksana yang telah melahirkan anak laki-laki pada Mei 2019 lalu, kini menuntut Muhammad V untuk bertanggung jawab dan memberi nafkah pada sang anak.
Orang terdekat sultan mengungkapkan pada salah satu surat kabar bahwa mantan Miss Moscow itu meminta rumah di London setelah meminta satu rumah di ibu kota Rusia, meski klaim tersebut belum dikonfirmasi oleh Oksana.
Selain rumah, Oksana disebut meminta uang Rp 418 Juta per bulan untuk memenuhi kebutuhan anak laki-laki mereka, Ismail Leon.
Sultan Muhammad V nampaknya menolak permintaan itu dengan berkata 'dia pikir aku siapa, Bill Gates?'. (7)