Informasi Awal
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Bad Boys adalah film aksi-komedi Amerika yang dibintangi oleh Martin Lawrence dan Will Smith.
Film Bad Boys diproduksi oleh Don Simpson dan Jerry Bruckheimer dan disutradarai oleh Michael Bay.
Film ini diselesaikan dengan anggaran hanya 19 juta Dolar AS atau sekitar Rp 269,791 juta.
Film Bad Boys ini juga menelurkan sekuel film di tahun 2003 berjudul Bad Boys II.
Film Bad Boys rilis perdana di Amerika Serikat 7 April 1995. (1)
Sinopsis
Bad Boys adalah film yang menceritakan tentang Mike Lowrey dan Marcus Burnett, dua polisi Miami yang harus menemukan barang bukti berupa uang hasil pencurian heroin sebesar 100 juta Dolar AS.
Mereka tidak memiliki banyak waktu dan harus melakukanya sebelum departemen mereka di tempat kerja ditutup.
Hingga akhirnya Lowrey dan Burnett berhasil melacak pelaku sampai ke daerah rawan Miami.
Seorang wanita yang merupakan saksi kunci ternyata salah mengenali Burnett sebagai Lowrey.
Akhirnya mereka berdua pun terpaksa bertukar identitas untuk melindungi satu-satunya saksi kasus yang sedang ditangani dan juga untuk melacak pencuri obat terlarang. (2)
Poster
Berikut ini adalah poster resmi dari film Bad Boys:
Trailer
Berikut ini adalah trailer dari film Bad Boys:
Pemeran
Martin Lawrence sebagai Marcus Burnett
Will Smith sebagai Mike Lowrey
Theresa Randle sebaai Theresa Burnett
Tiffany Samuels sebagai Megan Burnett
Cory Hodges sebagai James Burnett
Scott Cumberbatch sebagai Quincy Burnett
Joe Pantoliano sebagao Kapten Howard
Marg Helgenberger sebagai Alison Sinclair
Nestor Serrano sebagai Detektif Sanchez
Julio Oscar Mechoso sebagai Detektif Ruiz
Michael Imperioli sebagai Jojo
Karen Alexander sebagai Max Logan
Téa Leoni kategori Julie Mott
Maureen Gallagher sebagai Yvette
Emmanuel Xuereb sebagai Eddie Dominguez
Michael Taliferro sebagai Pembajak monil
Tchéky Karyo sebagai Fouchet
Marc Macaulay sebagai Noah Trafficante
Frank John Hughes sebagai Casper
Ralph Gonzales sebagai Kuni
Vic Manni sebagai Ferguson
Mike Kirton sebagai Andy (3)
Penghargaan
BMI Film & TV Awards
Grammy Awards kategori Best Song Written Specifically for a Motion Picture or for Television
MTV Movie + TV Awards kategori Best On-Screen Duo, Best Action Sequence (4)