Sat Hari Khalsa

Penulis: Amy Happy Setyawan
Editor: Fathul Amanah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sat Hari Khalsa wanita yang dikabarkan dekat dengan Brad Pitt


Daftar Isi


  • Informasi


TRIBUNNEWIKI.COM - Sat Hari Khalsa merupakan seorang desainer perhiasan yang dikabarkan menjalin hubungan dengan aktor Brad Pitt.

Kabar kedekatan Sat Hari Khalsa dengan Brad Pitt beredar pada 2018 ketika keduanya pertama kali terlihat bersama di Silverlake Conservatory of Music Gala di Los Angeles. (2)

Terbaru, Sat Hari Khalsa dan Brad Pitt datang bersama di premier film 'Ad Astra'.

Sat Hari Khalsa lahir di Amerika Serikat dan pindah ke India untuk bersekolah serta menetap di 0sana hingga usia 18 tahun.

Sat Hari Khalsa memiliki seorang putri bernama Amrit.

Saat ini, Sat Hari Khalsa tinggal di Los Angeles bersama putrinya. (1) 

Brad Pitt dan Sat Hari Khalsa dalam sebuah acara (Instagram.com/@isaklausnitzer)

  • Karier


Sat Hari Khalsa merupakan pemilik perusahaan perhiasan bernama AMRIT Jewelry.

Sat Hari Khalsa mulai merancang dan membuat perhiasan ketika berada di India.

Pada saat yang sama, Sat Hari Khalsa juga mempelajari praktik kesehatan alternatif hingga akhirnya mengikuti tur band Red Chili Peppers dan bekerja sebagai tabib spiritual band tersebut.

Baca: Jennifer Aniston

Baca: Brad Pitt

Berawal dari pekerjaan tersebut, Sat Hari Khalsa mulai mendapat klien besar yaitu dari kalangan selebriti hingga pengusaha.

Sat Hari Khalsa sering memberikan perhiasan hasil desainnya kepada para kolega sebagai hadiah.

Berbekal dorongan dari teman-temannya, Sat Hari Khalsa kemudian memutuskan untuk mulai mendesain perhiasan secara profesional. (3) 

Foto Jennifer Aniston saat mengenakan salah satu perhiasan koleksi AMRIT Jewelry (Instagram.com/@amritjewelry)

Diketahui, karya-karya Sat Hari Khalsa tersebut sudah dipakai oleh beberapa selebriti Hollywod seperti Jennifer Aniston, Katy Perry hingga Emma Watson.

(Tribunnewswiki.com/Ami Heppy)



Nama Sat Hari Khalsa


Asal Amerika Serikat


Profesi Pengusaha


Holistic healer


Anak Amrit


Sumber :


1. www.dailymail.co.uk/tvshowbiz/article-6245723/Who-Sat-Hari-Khalsa-Brad-Pitts-rumoured-new-girlfriend-revealed.html
2. www.fimela.com/news-entertainment/read/4072084/dekat-sejak-tahun-lalu-brad-pitt-disebut-menjalin-hubungan-dengan-sat-hari-khalsa
3. primalinformation.com


Penulis: Amy Happy Setyawan
Editor: Fathul Amanah
BERITA TERKAIT

Berita Populer