Informasi Awal
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Ketika Adam Sandler disandingkan dengan Jennifer Aniston, sudah barang tentu yang terlintas di kepala adalah film-film komedi klise.
Begitu pula dengan film ‘Murder Mystery’, film terbaru dua bintang Hollywood ini masih menggunakan genre yang sama.
Bercerita tentang Nick (Adam Sandler) dan Audrey (Jennifer Aniston) Spitz, pasangan yang udah nikah selama 15 tahun dan dilanda kebosanan.
Seperti judulnya, Murder Mystery juga berisi misteri namun hanya sekadar menjadi bumbu pemanis saja.
Jalan cerita film ini sangat mudah ditebak, namun lelucon-lelucon receh yang dilontarkan para pemeran film inilah yang menjadikannya menarik untuk ditonton. (1)
Meskipun cerita yang disajikan sangatlah klise, namun film yang ditayangkan di Netflix ini berhasil meraup rating yang memuaskan.
Murder Mystery berhasil menjadi original film Netflix dengan opening week tersukses.
Rilis pada 14 Juni 2019, film ini ditonton sebanyak 30,87 juta akun dalam 3 hari pertama.
Data penonton ini bahkan mampu melampaui film Bird Box yang juga sempat menjadi perbincangan pada 2018 lalu yang ditonton sebanyak 26 juta akun pada minggu pertama penayangannya. (2)
Sinopsis
15 Tahun menikah tak sekalipun, Nick Spitz (Adam Sandler) berusaha memanjakan istrinya Audrey Spitz (Jennifer Aniston).
Mungkin Nick tak pernah peka, namun ia sangat menyangi istrinya tersebut. Salah satunya adalah dengan membuat lelucon-lelucon yang justru membuat istrinya kesal.
Saking kesalnya, rencana liburan ke Eropa yang jadi janji pernikahan mereka berdua disyukuri dengan khidmat oleh Audrey.
Perjalanan panjang yang sangat diinginkan Audrey, namun belum tentu dinikmati oleh Nick.
Sampai pada satu momen, mereka berkenalan dengan bangsawan Inggris Charles Cavendish (Luke Evans).
Sang bangsawan mengajak pasangan ini untuk berlibur dengan Yacht mereka memutari laut di Eropa.
Sayang, niat Nick dan Audrey yang ingin menikmati hidup mereka kemudian berubah menjadi kelam.
Keduanya dituduh melakukan pembunuhan terencana terhadap salah satu anggota keluarga Charles.
Tak hanya sekali, Adurey dan Nick kemudian dituduh melakukan pembunuhan terencana.
Motifnya adalah uang, karena mereka hanyalah pasangan yang kere dan kemudian berharap mendapatkan liburan maksimal.
Satu pertanyaan yang tersisa, benarkan Nick dan Audrey yang melakukan pembunuhan terencana ini?
Benarkan lelucon-lelucon santai yang terbiasa terjadi dalam hidup mereka bisa membuka tabir pembunuhan terencana ini? (1)
Poster
Berikut poster film Murder Mystery (2019):
Trailer
Berikut poster film Murder Mystery (2019):
Pemeran
Adam Sandler sebagai Nick Spitz
Jennifer Aniston sebagai Audrey Spitz
Luke Evans sebagai Charles Cavendish
Terence Stamp sebagai Malcolm Quince
Gemma Arterton sebagai Grace Ballard
David Walliams sebagai Tobey Quince
Dany Boon sebagai Inspector de la Croix
John Kani sebagai Colonel Ulenga
Adeel Akhtar sebagai Maharajah
Ólafur Darri Ólafsson sebagai Sergei
Luis Gerardo Méndez sebagai Juan Carlos Rivera
Shioli Kutsuna sebagai Suzi Nakamura
Erik Griffin sebagai Jimmy Stern
Sufe Bradshaw sebagai Holly
Jackie Sandler sebagai Pramugari
Allen Covert sebagai Turis
Leigh Kilton sebagai Turis
Sadie Sandler sebagai Summer
Sunny Sandler sebagai Brittany
Molly McNearney sebagai Lorraine
Nicole Randall Johnson sebagai Marisol
Andrea Bendewald sebagai Klien
Melissa Paulson sebagai pramugari
André Simoneau sebagai Bartender pesawat
Jude Beny sebagai Fancy Wanita di Pesawat
Simon Sinn sebagai Captain Wong
Lea Mariano sebagaiPramugari Yacht
Andrea Dolente sebagai de la Croix Lieutenant
Nick Russo sebagai Orang Prancis
Joseph Vecsey sebagai Joseph Vecsey
Elia Nichols sebagai Turis
Claudio Corinaldesi sebagai Gonzales Tour Rep
Michele Bevilacqua sebagai Butler
Riley Lennon Nice sebagai Remaja
Emilie Rousseau sebagai Presenter Berita (3)