Kehidupan Awal
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Jean-Claude Van Damme memiliki nama legkap Jean-Claude Camille Francois Van Varenber.
Jean-Claude Van Damme lahir dari pasangan Eugene Van Varenbergh dan Eliana Van Varenbergh, di Sint-Agatha-Berchem, Brussels, Belgia, pada 18 Oktober 1960.
Jean-Claude Van Damme memiliki seorang saudara kandung yang bernama Veronique Van Varenberg.
Sewaktu kecil, Jean-Claude Van Damme merupakan anak yang kurus.
Oleh karena itulah ia berbagung dengan karate Shotokan ketika berusia 11 tahun.
Hal itu dilakukan untuk membentuk otot ditubuhnya.
Ketika remaja, ia juga mengikuti balet dan angkat berat.
Ketika usianya sekitar 15 tahun, Jean-Claude Van Damme mengikuti kompetisi karate.
Ia berhasil memenangkan kelas middleweight pada European Professional Karate Association.
Pada masa itu ia juga menerima gelar sebagai Mr Belgium dalam kompetisi body building. (1)
Karier
Sebelum terjun ke dunia film, Jean-Claude Van Damme sempat menjadi seorang karate profesional.
Dari kurun waktu 1977 hingga 1982, ia mencatatkan 18 kemenangan dan hanya mengalami satu kali kekalahan.
Pada tahun 1982, Jean-Claude Van Damme memutuskan untuk pindah ke Los Angeles.
Hal itu dilakukan demi mengejar cita-citanya sebagai bintang film.
Kala itu ia mulai mendapatkan peran di film Breakin.
Pada tahun 1986, Jean-Claude Van Damme bermain di film 'No Retreat, No Surrender'.
Dalam film tersebut ia memainkan karakter sebagai Ivan Krushensky.
Keinginanya untuk menjadi bintang film benar-benar terwujud pada tahun 1987.
Pada masa itu, ia memerankan karakter Franx Dux dalam film Bloodsport.
Film tersebut meraih kesuksesan dan menjadi terobosan karier Jean-Claude Van Damme di Hollywood.
Meski telah berkarier sejak tahun 90-an, nama Jean-Claude Van Damme masih dikenal hingga kini.
Hal itu bukan tanpa alasan.
Ia masih aktif membintangi berbagai film layar lebar hingga kini. (1)
1979
- Monaco Forever
- Breakin'
- Een vrouw tussen hond en wolf
- No Retreat, No Surrender
- Predator
- Bloodsport
- Black Eagle
- Cyborg
- Kickboxer
- Lionheart
- Death Warrant
- Double Impact
- Universal Soldier
- Nowhere to Run
- Last Action Hero
- Hard Target
- Timecop
- Street Fighter
- Sudden Death
- The Quest
- Maximum Risk
- Double Team
- Knock Off
- Legionnaire
- Universal Soldier: The Return
- Inferno
- Replicant
- The Order
- Derailed
- In Hell
- Narco
- Wake of Death
- The Hard Corps
- Second in Command
- Sinav
- Until Death
- The Shepherd: Border Patrol
- JCVD
- Universal Soldier: Regeneration
- Full Love
- Kung Fu Panda 2
- Assassination Games
- Beur sur la ville
- Rzhevsky versus Napoleon
- Dragon Eyes
- The Expendables 2
- Universal Soldier: Day of Reckoning
- Six Bullets
- UFO
- Welcome to the Jungle
- Enemies Closer
- Swelter
- Pound of Flesh
- Jian Bing Man
- Kung Fu Panda 3
- Kickboxer: Vengeance
- Kill 'Em All
- Kickboxer: Retaliation
- Black Water
- Lukas
2019
- We Die Young (2)
Penghargaan
2014 Outstanding Achievement of Action Movies Show, Golden Lotus Award
2009 Nominasi Best Performance-Male, TFCA Award
2008 Nominasi Best Actor, Silver Leopard
2004 International Action Super Star, Bollywood Movie Award
1994 Most Desirable Male, MTV Movie Award (2)