Shahar Ginanjar

Penulis: Haris Chaebar
Editor: Putradi Pamungkas
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Shahar Ginanjar


Daftar Isi


  • Informasi Awal


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Shahar Ginanjar adalah seorang pesepak bola profesional asal Indonesia.

Saat ini, Shahar Ginanjar bermain untuk klub asa Indonesia, Persija Jakarta.

Shahar Ginanjar lahir di Purwakarta, Jawa Barat, Indonesia, 4 November 1990.

Shahar Ginanjar beristrikan Nilam Kristiana dan pasangan ini dikaruniai dua anak bernama Zein dan Qiandra. (1)

Posisi pemain bertinggi 185 cm itu adalah penjaga gawang.

  • Awal Karier


Shahar Ginanjar memulai perjalanan sebagai pesepak bola di klub lokal asal kota kelahiranya, Persipo Purwakarta.

Dia masuk akademi klub itu pada 2005 hingga 2007.

Karena berbakat, Shahar Ginanjar pun ditarik ke Saswco Bandung, klub internal anggota dari Persib Bandung.

Disana, Shahar Ginanjar bermukim selama setahun hingga akhirnya direkrut oleh klub yang sedang melejit, Pelita Jaya Purwakarta pada 2008.

Shahar Ginanjar pun ikut menjadi bagian dari tim Pelita U-21 yang menjuarai Liga Super Indonesia U-21 pada musim 2008-09.

  • Pelita dan Persib Bandung


Musim 2011-12, Shahar Ginanjar dipromosikan ke tim utama Pelita Jaya.

Dia pun sempat mengecap 9 kali penampilan pada musim itu.

Proyek Persib Bandung dibawah Djadjang Nurjaman untuk mengembalikan beberapa bakat muda akademi/klub internal mereka membuat Shahar Ginanjar pun direkrut.

Baca: Fachrudin Aryanto

Pada 2012, Shahar Ginanjar bergabung dengan Maung Bandung.

Meski begitu, ia tak mampu bermain banyak dan hanya menjadi kiper pelapis disana.

Total selama tiga musim di Persib Bandung, Shahar Ginanjar hanya bermain sebanyak 12 kali.

Meski begitu, Shahar Ginanjar sempat merasakan manisnya gelar juara Liga Super Indonesia 2014 bersama Persib Bandung.

  • Mitra Kukar


Musim 2015-16, Shahar Ginanjar pindah ke Mitra Kukar demi jam terbang lebih tinggi.

Bersama klub berjuluk Naga Mekes itu, Shahar Ginanjar berhasil bermain 20 kali dan terlihat sempat akan menjadi pemain yang bersinar kala itu.

Penampilan Shahar Ginanjar sempat membaik disana. (2)

Baca: Sandi Sute

Namun, kepindahan ke Barito Putera pada 2016-17 membuatnya hanya bermain 9 kali.

Hal itu membuat Shahar Ginanjar kembali mencari peruntungan baru dengan bermain untuk PSM Makassar pada 2017.

Namun, lagi-lagi ia hanya bermain sebagai pelapis.

Tawaran peminjaman dari Persija Jakarta pada 2018 pun diambil oleh Shahar Ginanjar, meski ia tahu bahwa disana masih bertengger nama mentereng, Andritany Ardhiyasa. (3)

  • Persija Jakarta


Nasibnya bersama Persija Jakarta sedikit mujur.

Selain karena bermain di Pulau Jawa dan bisa dekat dengan keluarga, Shahar Ginanjar pun beberapa kali bermain di tim utama akibat Andritany juga beberapa kali mengalami cedera. 

Baca: Rohit Chand

Selain itu, Shahar Ginanjar juga mendapat gelar juara Liga 1 2018 bersama Persija Jakarta.

Kontrak Shahar Ginanjar dipermanenkan oleh Persija Jakarta dan hingga gelaran Liga 1 2019 ini, dia masih memperkuat klub berjuluk Macan Kemayoran tersebut.

  • Internasional


Shahar Ginanjar sempat menjalani debut di timnas U023 pada 13 Juli 2013 dalam laga melawan Singapura.

Dia pun sempat masuk skuad senior beberapa kali, namun urung menuai debut dan hanya menjadi cadangan.

  • Statistik


Klub

Pelita Jaya

9 penampilan (2011-2012)

Persib Bandung

12 penampilan (2012-2015)

Mitra Kukar

20 penampilan (2015-2016)

Barito Putera

9 penampilan (2016-2017)

PSM Makassar

2 penampilan (2017-2018)

Persija Jakarta

18 penampilan (2018-hingga kini)

Internasional

Indonesia U-23

1 penampilan (2013)

  • Prestasi


Klub

Pelita Jaya

Juara Liga Super Indonesia 2008-09

Persib Bandung

Juara Liga Super Indonesia 2014

Persija Jakarta

Juara Liga 1 2018

(tribunnewswiki.com/haris)



Nama Shahar Ginanjar


Lahir Purwakarta, Jawa Barat, Indonesia, 4 November 1990


Kebangsaan Indonesia


Profesi Pesepak bola


Posisi Penjaga Gawang


Klub Persija Jakarta


Istri Nilam Kristiana


Anak Zein dan Qiandra


Instagram @shaharginanjar12


Sumber :


1. makassar.tribunnews.com
2. bola.okezone.com
3. www.indosport.com/sepakbola/20180724/shahar-ginanjar-ungkap-2-penyebab-dirinya-gabung-persija/dekat-dengan-keluarga


Penulis: Haris Chaebar
Editor: Putradi Pamungkas
BERITA TERKAIT

Berita Populer