Tenggarong, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur

Penulis: Dinar Fitra Maghiszha
Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kecamatan Tenggarong, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur


Daftar Isi


  • Geografi dan Iklim


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Kecamatan Tenggarong adalah salah satu kecamatan di Kabupaten Kutai Kartanegara, Provinsi Kalimantan Timur.

Kecamatan Tenggarong secara geografis terletak di daerah khatulistiwa dan berada pada posisi antara 116º47’ BT – 117º04’ BT dan 0º21’ LS – 0º34’LS.

Luas wilayah Kecamatan Tenggarong adalah 423,92 km2.

Kecamatan Tenggarong adalah ibukota dari Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur.

Secara administrative batas wilayahn Kecamatan Tenggarong adalah:

  • Utara : Kec. Sebulu
  • Timur : Kec. Tenggarong Seberang
  • Selatan :  Kec. Loa Kulu
  • Barat : Kec. Sebulu

Kecamatan Tenggarong yang merupakan pusat kota kabupaten Kutai Kartanegara menjadikan semua kegiatan baik itu perkantoran maupun perdagangan terpusat di sini.

Wilayah Kecamatan Tenggarong termasuk daerah dataran rendah sehingga tidak mempunyai gunung.

Namun demikian, di Kecamatan Tenggarong terdapat sedikit bukit-bukit kecil yang terlihat di beberapa wilayah.

Kecamatan Tenggarong juga merupakan salah satu kecamatan yang dilalui oleh satu sungai yaitu sungai Mahakam yang merupakan sungai terbesar di Indonesia.

Sungai Mahakam adalah satu-satunya jalur transportasi air yang masih digunakan oleh masyarakat sekitar sampai saat ini. [1]


Iklim

Seperti daerah lainnya, kecamatan Tenggarong adalah wilayah tropis yang memiliki 2 musim yaitu musim hujan dan musim kemarau.

Kecamatan Tenggarong memiliki rata-rata curah hujan yang lumayan tinggi, sehingga kecamatan ini termasuk kecamatan yang mempunyai lahan yang subur.

Pada tahun 2018 curah hujan dan hari hujan cukup tinggi yaitu berkisar rata-rata yaitu 196,6 mm dan rata-rata hari hujan berkisar 16 hh. [2]

  • Pemerintahan


Kecamatan Tenggarong mempunyai 14 desa yaitu:

  1. Jahab
  2. Bukit Biru
  3. Timbau
  4. Melayu
  5. Loa Ipuh
  6. Maluhu
  7. Panji
  8. Sukarame
  9. Baru
  10. Mangkurawang 
  11. Loa Tebu
  12. Rapak Lambur
  13. Loa Ipuh Darat
  14. Bendang Raya

Kecamatan Tenggarong merupakan ibukota Kabupaten Kutai Kartanegara.

Dari ke-14 kelurahan/desa tersebut Kelurahan Timbau adalah ibukota Kecamatan Tenggarong.

Di Desa Timbau terdapat instansi/dinas setingkat kecamatan, seperti di antaranya sebagai berikut:

  1. Kantor Camat
  2. UPTD Perkebunan Kecamatan
  3. UPTD Penyuluhan Pertanian & Peternakan
  4. KBPP dan PA
  5. Dinas Pendidikan

Desa yang paling luas wilayahnya yaitu kelurahan Jahab dengan luas 161, 57 km2.

Sedangkan desa dengan luas paling kecil yaitu kelurahan Sukarame dengan luas wilayahnya yang hanya 4 km2.

Kecamatan Tenggarong dibagi menjadi 348 Rukun Tetangga (RT) yang tersebar di 14 desa.

Kelurahan dengan jumlah RT terbanyak yaitu Kelurahan Loa Ipuh yaitu 77 RT. [3]

Kantor Kecamatan Tenggarong, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur. (https://bappedakaltim.com)

  • Penduduk


Pada tahun 2018, penduduk di kecamatan Tenggarong berjumlah 114.985 dengan rincian 58.867 jiwa penduduk laki-laki dan 56.118 jiwa penduduk perempuan.

Desa/Kelurahan yang paling padat adalah kelurahan Timbau yang berjumlah 26.037 jiwa.

Kepadatan penduduk di Kecamatan Tenggarong yaitu 265 penduduk/km2, dengan pengertian bahwa di setiap kilometer terdapat atau dihuni oleh sekitar 265 jiwa.

Di Kecamatan Tenggarong, penduduk laki-laki lebih banyak daripada penduduk perempuan.

Rasio jenis kelamin yang diperoleh adalah sebesar 104 yang berarti bahwa dalam setiap 100 penduduk perempuan, terdapat 104 penduduk laki-laki.

Angka kematian tahun 2018 adalah sebesar 744 , sedangkan angka kematian dari tahun 2017 tercatat ada 396 kematian. [4]

Ladang Budaya Tenggarong di Kecamatan Tenggarong, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur (Google Images / andri saputra)

  • Sosial


Sebagian sarana pendidikan di Kecamatan Tenggarong sudah menjangkau hampir diseluruh desa/kelurahan.

Sedangkan sebagian lagi belum menjangkau.

Di Kecamatan Tenggarong, terdapat 33 sekolah taman kanak-kanak (TK) yang tersebar di hampir semua desa/kelurahan.

Jumlah Sekolah Dasar Negeri (SDN) di Kecamatan Tenggarong terdapat 40 sekolah yang tersebar merata di seluruh desa/kelurahan.

Untuk Sekolah Lanjutan Tingkat Pertama, di Kecamatan Tenggarong terdapat 8 SMP Negeri yang tersebar di 8 kelurahan.

Sedangkan untuk SMP swasta juga terdapat 7 sekolah yang berada di 6 kelurahan.

Tidak ditemukan data perihal Sekolah Menengah Atas (SMA).

Kesehatan

Secara umum, fasilitas kesehatan di kecamatan Tenggarong sudah tersebar merata diseluruh wilayah.

Di Kecamatan Tenggarong, terdapat 3 puskesmas yang terletak di kelurahan Timbau, kelurahan Loa Ipuh dan kelurahan Mangkurawang.

Sedangkan untuk puskesmas pembantu terdapat 12 unit.

Agama

Sebagian besar penduduk kecamatan Tenggarong beragama Islam, sisanya adalah penganut agama Kristen Protestan, Katholik, dan Hindu.

Jumlah bangunan ibadah 2017: masjid dan mushola (199), gereja katholik (10), gereja protestan (20), pura (1), vihara (0).

Catatan sosial lainnya, peristiwa kejahatan di Kecamatan Tenggarong pada tahun 2017, dari 174 laporan kepolisian, 85 yang diselesaikan. [5]

  • Pertanian


Pada umumnya, petani di kecamatan Tenggarong merupakan petani padi sawah.

Total luas panen di kecamatan Tenggarong adalah 2.490 ha dengan produksi sebesar 12.145 ton.

Sedangkan untuk padi ladang di Kecamatan Tenggarong kurang berpotensi karena hanya sedikit petani yang mau mengusahakannya.

Selanjutnya adalah tanaman palawija yang banyak diusahakan di Kecamatan Tenggarong.

Tanaman Palawija yang paling banyak diusahakan adalah jagung dengan luas panen sebesar 230 ha.

Selanjutnya tanaman palawija urutan kedua yaitu ubi kayu dengan luas panen 116 ha, disusul ubi jalar dengan luas penen 16 ha.

Tanaman palawija di kecamatan Tenggarong bukan merupakan tanaman pokok, melainkan hanya tumbuhan yang ditanam disekitar perkarangan rumah atau di ladang yang kosong sebagai tanaman pelindung dan selingan saja dan bukan dijadikan sebagai mata pencaharian.

Perkebunan

Tanaman perkebunan yang potensial di Tenggarong adalah tanaman karet, kelapa sawit dan Kelapa.

Tanaman perkebunan yang paling besar adalah kelapa sawit yang mempunyai luas areal paling luas dibanding yang lain.

Tanaman kelapa sawit memiliki luas areal sekitar 175.266 ha dengan jumlah produksinya sebanyak 1.738.708.

Sedangkan untuk karet mempunyai luas areal 2.191 ha.

Peternakan

Usaha peternakan di Kecamatan Tenggarong meliputi sapi potong, kerbau, kambing, dan babi.

Untuk sapi potong, populasinya mencapai 366 ekor, kerbau 30 ekor, kambing 649 ekor, sedangkan babi sebanyak 700 ekor.

Di sektor unggas yaitu, ayam kampung, ayam potong, ayam petelur dan itik.

Jenis unggas ini adalah ternak yang cukup berpotensi di Kecamatan Tenggarong ini.

Hal tersebut dilihat dari populasinya yang berada di setiap desa.

Jenis unggas yang paling tinggi produksinya adalah ayam potong yaitu sebesar 232.500 ekor diikuti dengan populasi ayam kampung sebesar 61.050 ekor.

  • Energi


Di Kecamatan Tenggarong, fasilitas kebutuhan listrik dari PLN sudah menyebar di seluruh kelurahan yang ada.

Pada tahun 2017, terdapat satu desa yang belum ada penyambungan listrik PLN, yaitu Desa Bendang Raya.

Pada tahun 2017, pelanggan yang tersambung di Kecamatan Loa Kulu berjumlah 71.792 rumahtangga.

Kebutuhan air layak konsumsi bagi masyarakat di kecamatan Tenggarong sebagian besar dilayani oleh Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM).

Di wilayah operasional kecamatan Tenggarong PDAM memiliki 21.185 sambungan.

  • Akomodasi


Kecamatan Tenggarong merupakan daerah wisata atau pusatnya lokasi wisata di Kabupaten Kutai Kartanegara.

Sehingga banyak terdapat penginapan bahkan hotel berbintang.

Jumlah keseluruhan penginapan terdapat 21 hotel dan penginapan dengan total kamar 450 dengan 706 tempat tidur.

Selain hotel dan penginapan di kecamatan ini juga banyak sekali homestay yang biasa disediakan buat para pendatang maupun digunakan untuk kegiatan besar baik kegiatan pariwisata maupun kegiatan pemerintahan.

  • Harga-Harga


Masyarakat di Kecamatan Tenggarong sudah tergolong masyarakat yang maju.

Hal tersebut dapat dilihat dari budaya dan konsumsi yang mulai meningkat dari tahun ke tahun.

Harga barang, sembako dan kebutuhan lainnya juga hampir sama dan tak jauh beda dengan kota besar seperti Kota Samarinda.

Salah satu faktor penyebabnya adalah jarak yang tidak begitu jauh dan mudah terjangkau dengan didukung transportasi yang mudah.

Harga kebutuhan pokok cenderung stabil di tahun 2017, walaupun terdapat peningkatan sedikit namun tidak di setiap bulannya.

Dari semua bahankebutuhan, hanya sebagian barang–barang kebutuhan pokok yang diusahakan oleh masyarakat sendiri seperti tanaman pangan.

Kendati diusahakan sendiri, barang-barang tersebut belum bisa memenuhi kebutuhan seluruh masyarakat sehingga sebagian masih harus mendatangkan dari wilayah lain.

--

Sumber:

Badan Pusat Statistik Kabupaten Kutai Kartanegara, Kecamatan Tenggarong Dalam Angka 2018.

--

Tribunnewswiki.com terbuka dengan data baru dan usulan perubahan untuk memperkaya informasi

--

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Dinar Fitra Maghiszha)



Informasi Detail


Nama Kecamatan Loa Kulu


Kabupaten Kutai Kartanegara


Provinsi Kalimantan Timur


Negara Indonesia


Koordinat 116º47’ BT – 117º04’BT dan 0º21’ LS – 0º34’ LS


Kode Pos 75511 ? 75517


Sumber :


1. kabupaten.kutaikartanegara.com
2. kabupaten.kutaikartanegara.com
3. kabupaten.kutaikartanegara.com
4. kabupaten.kutaikartanegara.com
5. kabupaten.kutaikartanegara.com


Penulis: Dinar Fitra Maghiszha
Editor: Natalia Bulan Retno Palupi

Berita Populer