Drawing Liga Champions : Bentrok Tim Besar, Ronaldo Rindu Messi Nantikan Makan Malam Bersama

Penulis: Putradi Pamungkas
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Drawing Liga Champions dan UEFA Awards

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Malam Drawing Liga Champions 2019/2020, Cristiano Ronaldo bicara soal hubungannya dengan Lionel Messi, hingga Virgil van Dijk raih gelar pemain terbaik Eropa.

Dua pesepak bola yang banyak dinilai sebagai yang terbaik saat ini, Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi, bertemu saat malam penganugerahan Pemain Terbaik Eropa atau UEFA Men's Player of The Year 2019, sekaligus Drawing Liga Champions 2019/2020.

UEFA Men's Player of The Year 2019 dihelat di Monako, Kamis (29/8/2019) atau Jumat dini hari WIB.

Ronaldo dan Messi saling duduk bersebelahan.

Cristiano Ronaldo berbincang dengan Lionel Messi dalam malam drawing Liga Champions, Jumat (30/8/2019) dini haro=i

Pada kesempatan tersebut, Ronaldo sempat berkomentar mengenai hubungannya dengan Messi.

"Kami telah berbagi panggung selama 15 tahun, antara saya dan dia," kata Ronaldo.

"Dua orang yang sama di panggung yang sama sepanjang waktu.

Ini tentu tidak mudah," kata pemain berjuluk CR7 ini.

Ronaldo mengaku memiliki hubungan yang baik dengan Messi.

Namun, ia menyebut belum pernah sama sekali makan malam dengan Messi.

"Namun, saya harap bisa melakukan itu suatu saat," ucap Ronaldo.

Lebih lanjut, Ronaldo juga mengaku rindu bermain di Spanyol.

Ia kembali menyinggung persaingan sengitnya dengan Messi pada masa lalu.

"Dia menekan saya, dan saya menekan dia.

Namun, ini tentu jadi bagian terbaik dari sepak bola," ucap Ronaldo.

Nama Ronaldo mulai mencuat setelah bergabung dengan Manchester United pada musim 2003-2004.

Setelah enam musim di Inggris, Ronaldo hijrah ke Spanyol bergabung dengan Real Madrid.

Selama di Madrid, Ronaldo dan Messi pernah bersaing sengit selama sembilan musim.

Pada 2018, Ronaldo memutuskan hengkang ke Italia dan bergabung dengan Juventus hingga saat ini.

Berbeda dengan Ronaldo yang sudah tiga kali pindah klub, Messi tetap setia di Barcelona.

Halaman
123


Penulis: Putradi Pamungkas
BERITA TERKAIT

Berita Populer