Definisi
TRIBUNNEWSWIKI.COM - New Journey to The West (c) memiliki nama Korea Selatan 신 서유기 atau dibaca Sinseoyugi.
NJTTW adalah reality show perjalanan Korea Selatan yang disiarkan online oleh Naver TVCast mulai 4 September 2015.
Konsep acara NJTTW merupakan program jalan-jalan atau wisata dimana setiap musim memiliki rute perjalanan yang berbeda.
NJTTW adalah proyek pertama merek konten digital dari saluran kabel tvN, yaitu 'tvN Go'.
NJTTW digarap oleh sutradara kondang Na Young Seok.
Na Yeong Seok pernah menggarap variety show lain seperti ‘2 Days & 1 Night season 1’, ‘Grandpas Over Flowers’, ‘Youth Over Flowers’, ‘Three Meals a Day’, dan lainnya. (1)
Baca: Ahn Jae-hyun
Baca: Go Hye Sun Ungkap Ahn Jae Hyun Inginkan Bercerai, Agensi Janjikan Klarifikasi Segera
Anggota
Anggota yang menjadi pengisi acara atau pemain dalam NJTTW dibagi menjadi dua golongan, yaitu golongan tua dan golongan muda.
Jarak umur antara anggota tertua yaitu Kang Ho Dong dengan anggota termuda yaitu Song Mino adalah 25 tahun.
Perbedaan golongan usia tersebut membuat NJTTW seru dan ridak membosankan.
Anggota NJTTW Musim Pertama adalah empat mantan anggota tetap dari variety show '2 Days & 1 Night'.
Keempat anggota masing-masing mengambil satu dari karakter dari novel Cina klasik 'Journey to the West'.
Para anggota melakukan perjalanan wisata ala backpacker selama 5 hari dan 4 malam di Xian, China.(2)
Anggota dan peran :
Lee Seung Gi : Xuanzang (The Monk)
Kang Ho Dong : Zhu Bajie (The Pig)
Eun Ji Won : Sha Wujing
Lee Soo Geun : Sun Wukong (The Monkey)
Musim Pertama NJTTW versi saluran web berakhir pada 2 Oktober 2015.
Di Musim Kedua, NJTTW diisi oleh anggota lama pada Musim Pertama yaitu Kang Ho Dong, Eun Ji Won, dan Lee Soo Geun.
Namun satu anggota yaitu Lee Seung Gi melakukan wajib militer.
Sehingga untuk menggantikan posisi yang kosong, Ahn Jae Hyun dipilih menjadi anggota keempat.
NJTTW Musim Kedua melakukan perjalanan ke Chengdu dan Lijiang, China.
Setiap anggota mengambil salah satu karakter seperti di Musim 1 dan memainkan berbagai permainan.
Pembagian karakter:
Kang Ho Dong - Sun Wukong (The Monkey)
Lee Su Geun - Zhu Bajie (The Pig)
Eun Ji Won - Sha Wujing
Ahn Jae Hyun - Xuanzang (The Monk)
NJTTW Musim Kedua dimulai pada 22 April dan berakhir pada 17 Juni 2016.
NJTTW juga disiarkan secara online melalui Naver TVCast pada 19 April dan 14 Juni 2016. (3)
Musim 2.5 terdiri diisi oleh anggota baru yaitu anggota grup WINNER, Song Mino dan anggota grup Super Junior, Cho Kyuhyun.
Musim 2.5 diadakan untuk membiasakan kedua member dengan anggota dari Musim Kedua.(4)
NJTTW Musim Ketiga diisi oleh anggota pada musim kedua ditambah dengan anggota baru yaitu Song Mino dan Cho Kyuhyum.
Para anggota melakukan perjalanan ke Guilin dan Xiamen, China.
Anggota dan karakter:
Kang Ho Dong - Zhu Bajie (The Pig)
Lee Su Geun - Master Roshi
Eun Ji Won - Bulma
Ahn Jae Hyun - Xuanzang (The Monk)
Kyu Hyun - Sun Wukong (The Monkey)
Minho - Sha Wujing
Musim 3 dimulai pada 8 Januari dan berakhir pada 12 Maret 2017. (5)
Di Musim Keempat, anggota saat ini dari Musim 3 melakukan perjalanan ke Hanoi, Cat Ba, Hai Phong dan Sa Pa, Vietnam.
NJTTW Musim Keempat memunculkan karakter baru yaitu yaitu Goku, Piccolo dan Krillin menggantikan karakter Sun Wukong, Master Roshi dan Bulma.
Musim Keempat dimulai pada 13 Juni dan berakhir pada 22 Agustus 2017. (6)
NJTTW Musim Kelima dan Keenam, Kang Ho Dong, Eun Ji Won, Lee Soo Geun, Ahn Jae Hyun, Mino dan P.O (anggota tamu) melakukan perjalanan ke Hong Kong dan Hokkaido.
Karakter-karakter baru seperti Chucky, Kaonashi, Dracula, Chinese Zombie, Grim Reaper dan Virgin Female Ghost diperkenalkan.
Perjalanan di Hong Kong tersebut mengusung tema pertanian.
Ketika melakukan perjalanan ke Hokkaido menggunakan nama semangka, pir, petani, persik, anggur, dan kecambah.
Musim Kelima serta Keenam dimulai pada 30 September dan berakhir pada 2 Desember 2018. (7)
Acara
Lokasi syuting NJTTW lebih sering dilakukan di luar negeri.
NJTTW cocok disaksikan oleh para penonton yang jenuh dengan setting Korea Selatan.
Untuk meramaikan acara sang sutradara telah mengonsep sejak awal bahwa para anggota New Journey To The West selalu memakai kostum sesuai dengan tema acara.
Uniknya para anggota tidak bisa memilih kostum secara cuma-cuma, melainkan harus bersaing melalui perlombaan dan permainan.
Anggota yang menang bisa memilih kostum yang dirasa tidak mencolok.
Sedangkan anggota yang kalah terpaksa memilih kostum yang paling dihindari para anggota yang kostumnya terkesan mencolok.
NJTTW selalu menyajikan permainan kreatif yang selalu seru dan baru sehingga penonton akan selalu disajikan dengan tingkah konyol anggota ketika melakukan misi.
Misi yang diberikan juga tidak kalah seru bahkan sering mengocok perut karena tingkah para anggota yang lucu.
Karena selalu berhasil menghibur, permainan di NJTTW sering diadaptasi oleh para pemuda Korea Selatan dan menjadi tren. (1)