FILM - Bajrangi Bhaijaan (2015)

Penulis: Abdurrahman Al Farid
Editor: Fathul Amanah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Film Bajrangi Bhaijaan (2015).


Daftar Isi


  • Informasi Awal


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Bajrangi Bhaijaan adalah film drama, komedi dan keluarga asal India yang dirilis pada 15 Juli 2015.

Disutradarai oleh Kabir Khan dan diproduseri oleh Salman Khan serta Rockline Venkatesh.

Film ini dibintangi oleh Salman Khan, Harshaali Malhotra, Nawazuddin Siddiqui dan Kareena Kapoor Khan.

Baca: Ishq Subhan Allah

Baca: Ishq Mein Marjawan

Film Bajrangi Bhaijaan menurut IMDb mendapat nilai 8,0 dari 10. (1

Sedangkan menurut situs rottentomatoes, mendapat skor sebanyak 93 persen dengan penilaian penonton 86 sebanyak persen. (2

Film yang berdurasi 159 menit tersebut menjadi hit terbesar Salman Khan sampai saat ini, memecahkan rekor box office di India dan luar negeri.

Film Bajrangi Bhaijaan menjadi film India tercepat yang memperoleh pendapatan hingga satu miliar rupee pada pasar domestik. (3

Film Bajrangi Bhaijaan (2015). (IMDb)

Pemain

  • Salman Khan sebagai Pawan Kumar Chaturvedi / Bajrangi
  • Kareena Kapoor sebagai Rasika
  • Harshaali Malhotra sebagai Munni (Shahida)
  • Nawazuddin Siddiqui sebagai Chand Nawab (Wartawan Pakistan)
  • Meher Vij as Ibunya Shahida
  • Mir Sarwer as Bapaknya Shahida
Film Bajrangi Bhaijaan (2015). (IMDb)
  • Najeem Khan sebagai Pawan muda / Bajrangi
  • Kamlesh Gill sebagai Penumpang kereta
  • Om Puri Penampilan Khusus sebagai Maulana
  • Sharat Saxena sebagai Dayanand, Bapaknya Rasika
  • Alka Kaushal sebagai Ibunya Rasika
  • Adnan Sami Bintang Tamu pada lagu Bhardo Jholi Meri
  • Atul Srivastava sebagai bapaknya Bajrangi
  • Rajesh Sharma sebagai perwira polisi senior pakistan (4
Film Bajrangi Bhaijaan (2015). (IMDb)

  • Sinopsis


Film ini dimulai dari Sultanpur, para warga sekitar menyaksikan sebuah televisi pertandingan kriket Pakistan versus India.

Di antara mereka terdapat seorang wanita (Meher Vij) sedang mengandung yang menyaksikan pertandingan tersebut.

Wanita tersebut melahirkan anak perempuan yang diberi nama Shahida (Harshaalji Malhotra).

Nama Shahida diambil dari nama pemain kriket Pakistan yaitu Shahid Afridi.

Shahida yang berusia enam tahun mengalami insiden terjatuh ke jurang.

Film Bajrangi Bhaijaan (2015). (IMDb)

Ibunya dan warga lain berusaha mencari keberadaan Shahida yang menghilang.

Hingga akhirnya ditemukan tersangkut di sebuah pohon tepi jurang.

Keesokan harinya, Shahida yang tidak bisa berbicara membuat keluarganya mencari cara agar Shahida dapat disembuhkan.

Seorang pria tua menyarankan agar Shahida dibawa ke tempat suci Hazrat Nizamuddin Auliya di Delhi.

Namun Ayah Shahida yang merupakan mantan anggota militer Pakistan menolak.

Sebab orang India tidak akan pernah memberi visa.

Ibu Shahida tetap memutuskan untuk membawa anaknya ke Delhi.

Film Bajrangi Bhaijaan (2015). (IMDb)

Saat perjalanan kereta sempat berhenti, Shahida keluar gerbong.

Akhirnya Shahida tertinggal kereta dan bertemu dengan Bajrangi.

Shahida pun mengikuti Bajrangi kemanapun pergi.

Bajrangi membawa Shahida ke kantor polisi tetapi polisi menolak menampungnya.

Setelah tahu bahwa Shahida ternyata adalah orang Pakistan, Bajrangi akhirnya luluh.

Film Bajrangi Bhaijaan (2015). (IMDb)

Shahida ingin sekali pulang ke asalnya karena sangat rindu dengan ibunya.

Bajrangi pun berusaha mengantar Shahida ke tempat asalnya.

Namun perjalanan itu tak mudah dilalui Shahida dan Bajrangi.

Banyak sekali hal yang harus mereka lakukan, bahkan walaupun melalui penolakan banyak orang. (3)

Film Bajrangi Bhaijaan (2015). (IMDb)

  • Poster


Berikut adalah poster film Bajrangi Bhaijaan:

Film Bajrangi Bhaijaan (2015). (IMDb) Film Bajrangi Bhaijaan (2015). (IMDb)

  • Trailer


  • Penghargaan


BIG Star Entertainment Awards, India 2015 :

  • Most Entertaining Child Actor (Harshaali Malhotra)
  • Most Entertaining Actor in a Social Role (Salman Khan)
  • Most Entertaining Social Film
  • Most Entertaining Actor of the Year (Salman Khan)

Awards of the International Indian Film Academy 2016 - Best Film

National Film Awards, India 2016 - Best Popular Film Providing Wholesome Entertainment

Stardust Awards, India 2016 - Best Film

Apsara Film Producers Guild Awards 2016 :

  • Best Actor in a Supporting Role (Nawazuddin Siddiqui)
  • Best Film
  • Best Screenplay (Kabir Khan)

ETC Bollywood Business Awards 2016

  • Highest Grossing Film of the Year
  • The 300 Crore Club

Baca: 5 Fakta Menarik Ishq Subhan Allah, Serial India yang Tayang di ANTV

Baca: Adnan Khan

Film Bajrangi Bhaijaan (2015). (IMDb)

IBNLive Movie Awards 2016

  • Best Director (Kabir Khan)
  • Best Supporting Actor (Nawazuddin Siddiqui)

Screen Awards, IN 2016 :

  • Best Film
  • Best Director (Kabir Khan)
  • Best Actor in a Supporting Role (Nawazuddin Siddiqui)
  • Best Child Actor (Harshaali Malhotra)

Zee Cine Awards 2016

  • Best Film
  • Best Debut - Female (Bhumi Pednekar dan Harshaali Malhotra)
  • Best Actor in a Comic Role (Nawazuddin Siddiqui)
  • Best Actor (Salman Khan) (5)

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Abdurrahman Al Farid)

Jangan lupa subscribe channel Youtube TribunnewsWiki



Nama Bajrangi Bhaijaan (2015)


Sutradara Kabir Khan


Penulis Kabir Khan (dialog)


Kausar Munir (dialog tambahan)


Produser Salman Khan


Rockline Venkatesh


Kabir Khan


Negara India


Rilis 17 Juli 2015


Genre Drama, Aksi, Komedi, Keluarga


Bahasa India


Durasi 159 menit


Pemain Salman Khan


Harshaali Malhotra


Nawazuddin Siddiqui


Kareena Kapoor Khan


Sumber :


1. www.imdb.com/title/tt3863552/
2. www.rottentomatoes.com/m/bajrangi_bhaijaan
3. jateng.tribunnews.com
4. www.imdb.com/title/tt3863552/fullcredits/?ref_=tt_ov_st_sm
5. www.imdb.com/title/tt3863552/awards?ref_=tt_awd


Penulis: Abdurrahman Al Farid
Editor: Fathul Amanah

Berita Populer