Melalui kanal Youtubenya, Netflix merilis official trailer dari serial TV yang diproduseri oleh Selena Gomez pada Kamis (1/8/2019).
Dilansir TribunnewsWiki dari Polygon pada Kamis (2/8/2019), jika pada musim pertama dan kedua berfokus pada misteri kematian Hannah Baker, kali ini pertanyaan besarnya adalah "Siapa yang membunuh Bryce Walker?".
Baca: FILM - 13 Reasons Why Season 1 (2017)
Baca: FILM - 13 Reasons Why (Season 2)
Video berdurasi satu setengah menit tersebut menunjukkan para murid Liberty High dalam berbagai konflik interpersonal menjelang pemakaman Bryce Walker.
Para murid Liberty High akan dihadapkan dengan misteri baru setelah sebelumnya kasus bunuh diri Hannah Baker.
Di akhir trailer, disajikan sebuah website interaktif sebagai promosi serial yang hanya dapat diakses melalui ponsel saja.
Dalam website tersebut kita seolah-olah terhubung dengan jaringan telepon Deputy Standall, sheriff yang menangani kasus kematian Hannah Baker sebelumnya.
Baca: Kepribadian Tidak Sehat Mampu Memberikan Dampak Negatif, Simak Ciri-cirinya
Baca: Singgung Walikota Surabaya Di Twitter, Humas Kota Surabaya Cuitkan Tweet Balasan
Deputi Standall akan menanyakan siapa di antara para murid Liberty High yang bersangkutan dengan kasus pembunuhan Bryce.
Selain itu, kita juga akan berinteraksi dengan ibu Bryce yang meminta informasi apa pun tentang kasus kematian anaknya tersebut.
Dikutip dari Digital Spy, Netflix telah mengumumkan akan ada musim ketiga dari '13 Reasons Why' pada Juni tahun lalu.
Serial '13 Reasons Why' season pertama dan kedua mengisahkan tentang misteri bunuh diri salah satu murid Liberty High, Hannah Baker.
Setelah murid-murid dikagetkan dengan kabar kematian Hannah Baker, beberapa murid mendapatkan kaset berisi rekaman suara Hannah dan petunjuk-petunjuk yang membuah Hannah mengakhiri hidupnya.
Perundungan dan pelecehan seksual menjadi isu yang diangkat dalam serial besutan Netflix tersebut.
Episode pertama dari serial yang dibintangi oleh Dylan Minnette ini akan rilis pada 23 Agustus mendatang.
Selain Dylan Minnette (Clay Jensen), pemain di season sebelumnya yang akan kembali muncul di antaranya, Christian Navarro (Tony Padilla), Brandon Flynn (Justin Foley), Justin Prentice (Bryce Walker) dan Alisha Boe (Jessica Davis).
Baca: Daniel Radcliffe
Baca: FILM - Behind Enemy Lines (2001)