Informasi Awal
TRIBUNNEWSWIKI.COM- Film 'Childs Play' (2019) disutradarai Lars Klevberg dan ditulis oleh Tyler Burton Smith.
Film 'Childs Play' (2019) merupakan film yang dirilis pada 21 Juni 2019 dan dibintangi oleh Aubrey Plaza, Gabriel Bateman, Brian Tyree Henry, Mark Hamill, Tim Matheson, David Lewis.
Pada film 'Childs Play' (2019) versi terbaru, Boneka Chucky membunuh karena alasan ilmiah.
Boneka Chucky tidak dirasuki arwah jahat, melainkan terjadi kerusakan sistem pada perangkat kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence.
Chucky berubah menjadi pembunuh karena ulah pekerja pabrik yang tidak puas sehingga memprogram ulang Chucky. (1)
Sinopsis
'Child's Play' menceritakan tentang kehidupan Karen Barclay yang adalah seorang single parent hidup bersama anaknya, Andy.
Mereka pindah ke kota baru untuk memulai awal yang baru.
Di hari ulang tahun Andy, Karen memberikan hadiah ulang tahun sebuah boneka yang langka.
Namun teror menghampiri Andy lewat sebuah boneka bernama Chucky.
Andy meyakini boneka barunya itu adalah sumber dari serangkaian pembunuhan yang terjadi di wilayah baru mereka. (1)
Sayangnya, sang ibu tidak mengetahui kalau boneka ini sebenarnya amat berbahaya.
Chucky adalah boneka elektrik yang menjadi brutal setelah kode programming-nya diretas.
Sayangnya, rumor terkait asal-usul Chucky ini belum mendapat konfirmasi dari studio.
Chucky adalah boneka yang memiliki insting pembunuh yang sama mengerikannya dengan psikopat sadis. (2)
Trailer
Berikut trailer film Child's Play 2019:
Poster
Berikut poster film Child's Play 2019:
Daftar Pemain
Berikut daftar pemain film Child's Play 2019:
- Aubrey Plaza sebagai Karen Barclay
- Mark Hamill sebagai Chucky (voice)
- Tim Matheson sebagai Henry Kaslan
- Brian Tyree Henry sebagai Detective Mike Norris
- Gabriel Bateman sebagai Andy Barclay
- David Lewis sebagai Shane
- Beatrice Kitsos sebagai Falyn
- Trent Redekop sebagai Gabe
- Ty Consiglio sebagai Pugg
- Carlease Burke sebagai Doreen
- Hannah Drew sebagai Customer yang kecewa
- Amber Taylor sebagai Shane's Daughter
- Marlon Kazadi sebagai Omar (3)