Memakan Melati Seperti Suzzanna, Inilah 5 Produk Bunga Melati beserta Manfaatnya

Penulis: Dinar Fitra Maghiszha
Editor: Melia Istighfaroh
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Bunga Melati

TRIBUNNEWSWIKI.COM – Suzzanna Martha Frederika van Osch yang lebih populer dengan nama Suzzanna dikenal senang mengonsumsi bunga melati.

Kesaksian dari Clift Sangra yang merupakan mantan suami Suzzanna, mengatakan bahwa sepiring penuh  bunga melati segar adalah menu setiap hari Suzzanna semasa hidup.

Clift sangra dan Suzzanna (Kolase Tribun Jabar(Kompas dan Net))

Dilansir dari Kompas.com, Clift menyebutkan bahwa Suzzanna juga sering memakan bunga melati di lokasi syuting.

Selain bunga melati, Suzzanna juga sering makan roti bakar tanpa isi dengan minuman kopi susu.

Menurut Clfit, bunga melati dapat membuat kulit putih dan tetap kencang, namun tidak harus dimakan mentah-mentah.

Benarkah demikian ? Tribunnewswiki menghimpun 5 produk hasil olahan bunga melati yang bermanfaat bagi tubuh.

Baca: Memakan Melati Seperti Suzanna, Inilah 5 Produk Bunga Melati beserta Manfaatnya

Baca: Suzzanna

1. Teh Bunga Melati

Teh yang dibuat dari bunga melati atau Jasmine Buds Tea mempunyai aroma yang khas dan harum.

Teh bunga melati menjadi populer di kalangan para penikmat teh karena terdapat beragam nutrisi yang bermanfaat bagi kesehatan.

Bunga melati dan daunnya ini dicuci lalu dikeringkan untuk menghilangkan sisa residu dan pestisida.

Kemudian biasanya bunga melati kering tersebut ditambahkan pada produk teh hijau atau teh putih, untuk kemudian diseduh dengan air panas.

Produk teh bunga melati aman dikonsumsi setiap hari ke dalam teko dengan air panas, kemudian ditunggu maksimal 10 menit, lalu saring, dan dituangkan ke cangkir.

Dapat juga ditambah gula untuk menambah rasa atau madu bagi yang sedang batuk atau sakit tenggorokan.

Namun demikian, teh bunga melati ini tidak dianjurkan untuk bayi yang baru lahir, wanita menyusui, serta orang yang mempunyai alergi.

Konsumen juga disarankan untuk berkonsultasi terlebih dahulu dengan praktisi herbal.

2. Minyak Atsiri Bunga Melati

Bunga Melati adalah salah satu jenis yang sering ditanam di Indonesia.

Sentra budidaya bunga melati adalah di Pemalang, Tegal, dan Purbalingga.

Untuk meningkatkan nilai tambah, bunga melati dapat diekstrak menjadi minyak atsiri untuk dimanfaatkan sebagai bahan wewangian atau parfum.

Parfum yang terbuat dari ekstrak bunga melati tergolong parfum berkelas tinggi.

Minyak atisiri bunga melati ini biasanya diekspor ke Singapura, Thailand, Australia, Eropa, dan Timur Tengah.

3. Rebusan Bunga Melati

Bunga melati tergolong bunga yang mengaundung senyama kimia bermanfaat.

Salah satunya adalah dengan cara merebus bunga melati.

Rebusan bunga melati dipercaya dapat mengobati sesak nafas, berikut adalah cara yang mudah:

  • Rebus 20 lembar bunga melati, garam, dan 3 gelas air bersamaan
  • Tunggu hingga rebusan hanya tersisa untuk dua gelas
  • Kemudian tunggu air rebusna hingga dingin, saringlah, dan bisa segera diminum
  • Minum air rebusan melati ini dua kali sehari yaitu saat pagi dan sore.

4. Melati Mentah

Melati mentah yang masih segar dapat digunakan untuk kompres saat seseorang mengalami demam yang sangat tinggi.

Bunga melati yang masih segar tersebut dihancurkan kemudian direndam dalam air dan digunakan untuk mengompres dahi atau kening.

Selain itu, bunga melati yang sudah dihaluskan tadi dapat digunakan untuk mengobati sengatan lebah atau serangga.

Caranya adalah dengan menempelkan remasan bunga melati yang sudah halus ke bagian tubuh yang tersengat serangga.

Bagi seseorang yang sedang hamil, bunga melati dapat digunakan untuk mengatasi produk ASI berlebih.

Caranya adalah dengan menempelkan bunga melati di sekitar payudara secara rutin.

Kemudian remasan bunga melati tersebut juga dapat gunakan untuk menumbuhkan rambut, mengobati jerawat, mengobati radang usus, radang ginjal, demam berdarah, sakit mata, serta akarnya dapat ditumbuk sebagai herbal bagi penyakit susah tidur.

5. Masker Bunga Melati

Bunga melati yang mempunyai kandungan untuk mengatasi jerawat dan zat radikal bebas, juga dapat digunakan sebagai bahan perawatan wajah.

Salah satunya adalah dengan membuat masker wajah dari bunga melati.

Caranya adalah dengan menyiapkan segenggam bunga melati, lalu tumbuk hingga halus, kemudian tambahkan satu sendok madu dan minyak zaitun, kemudian aduk hingga rata.

Setelah jadi, dioleskan sebagai masker ke wajah secara merata.

Kemudian tunggu hingga 20 menit, setelah itu bilas dengan air bersih.

Perawatan wajah dengan menggunakan masker bunga melati diharuskan 2-3 kali seminggu untuk mendapatkan hasil yang optimal.

TRIBUNNEWSWIKI.COM/Dinar Fitra Maghiszha

Jangan Lupa Subscribe Channel Youtube Tribunnewswiki.



Penulis: Dinar Fitra Maghiszha
Editor: Melia Istighfaroh
BERITA TERKAIT

Berita Populer