Mengenang Jacky Zimah, Mantan Suami Rita Sugiarto yang Juga Pedangdut Top di Era 80an

Penulis: Fathul Amanah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Jacky Zimah meninggal dunia

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Kabar duka datang dari belantika musik dangdut tanah air.

Jacky Zimah, pedangdut senior yang melejit di era 80-an meninggal dunia di usia 64 tahun pada Selasa (2/7/2019).

Pedangdut yang juga mantan Suami Rita Sugiarto ini meninggal karena penyakit komplikasi yang dideritanya.

Seperti yang diungkapkan putranya, Raffi di tayangan YouTube SCTV.

"Sakitnya udah 30 tahun lebih, sakitnya pertama gula, jantung sampai nyerempet kemana-mana. Sabar banget kuat banget," ungkap Raffi.

Raffi menambahkan, selama ini berbagai macam pengobatan telah dicoba untuk menyembuhkan sang ayah.

"Udah semua pengobatan di cobain, pengobatan apapun udah dicoba," imbuh Raffi.

Hal yang sama juga diungkapkan oleh sahabat almarhum, presenter Ratna Listy.

"Dari gula terus kena paru-paru kena flek, tapi beliau itu orangnya sangat kuat dang tangguh, semangat hidupnya tinggi," tutur Ratna Listy.

Baca: Jacky Zimah Meninggal Dunia, Instagram Rita Sugiarto Dibanjiri Ucapan Duka Cita

Baca: Jacky Zimah Tutup Usia, Mantan Suami Rita Sugiarto Ternyata Sembunyikan Penyakit selama 32 Tahun

Baca: Cerita Ratna Listy, Sempat Jenguk Mantan Suami Rita Sugiarto Beberapa Jam Sebelum Meninggal

Merupakan pedangdut top di era 80an, lantas siapakah Jacky Zimah?

Dilansir Tribunnewswiki.com, Jacky Zimah merupakan mantan suami Rita Sugiarto.

Keduanya pernah menikah di tahun 1981 dan dikaruniai tiga orang anak.

Yaitu Jerry Zimah, Raffi Zimah dan Agung Zimah.

Bersama Rita Sugiarto, Jacky Zimah mendirikan Orkes Melayu Jackta Group dan merilis album debut berjudul 'Vol. 1: Cinta Berawan' dengan single pertama 'Jacky'.

Lagu ciptaan Rita Sugiarto yang merupakan bukti cintanya pada Jacky Zimah tersebut meledak di pasaran dan terjual hingga 2 juta keping.

Membuatnya menjadi rekor penjualan album dangdut terlaris sepanjang masa.

Sayangnya, setelah 19 tahun menjalani biduk rumah tangga, pasangan ini memutuskan bercerai di tahun 2000.

Pasca perceraian, Rita Sugiarto lalu membuat beberapa lagu antara lain 'Makan Hati", 'Pacar Dunia Akhirat' dan 'Serigala Berbulu Domba'.

(Tribunnewswiki.com/Fathul Amanah)



Penulis: Fathul Amanah
BERITA TERKAIT

Berita Populer