Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM – Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menjadi salah satu destinasi wisata yang selalu ramai dikunjungi baik wisatawan lokal maupun mancanegara.
Memiliki berbagai macam wisata baik alam, budaya, sejarah, hingga kuliner membuat Kota Gudeg ini punya daya tarik tersendiri.
Salah satu tempat wisata yang patut untuk dikunjungi, yakni Grojogan Tuwondo.
Nama Tuwondo berasal dari kata ‘tu’ yang berarti watu alias batu dan ‘ondo’ yang berarti tangga.
Air terjun ini memiliki bentuk bertingkat dan menyerupai tangga sehingga disebut Tuondo atau dikenal dengan Tuwondo. Selain itu, air terjun ini memiliki tiga tingkat yang terbelah menjadi dua aliran.
Grojogan Tuwondo terletak di Lemah Abang, Banyakan 3, Sitimulyo, Kecamatan Piyungan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Untuk berkunjung ke tempat ini, wisatawan bisa menggunakan kendaraan pribadi dengan menempuh waktu perjalanan 50 menit dari pusat kota Yogyakarta.
Daya Tarik #
Air terjun ini memiliki tiga tingkat yang terbelah menjadi dua aliran. Setiap tingkatannya, air terjun ini mempunyai ketinggian sekitar 3 sampai 5 meter.
Di sekitar kawasan wisata, air terjun ini mempunyai bentuk air terjun dengan tingkat tiga dan terbelah menjadi dua aliran.
Cuaca akan sangat berpengaruh dengan kondisi debit air yang ada di tempat wisata ini. Jika musim hujan, aliran air terjunnya akan deras dan terlihat sangat indah. Namun, saat musim kemarau, air terjun ini kering, dan nyaris tanpa air.
Baca: Air Terjun Randusari Bantul: Lokasi, Daya Tarik, Fasilitas, Harga Tiket, Jam Buka Terbaru 2025
Baca: Curug Pulosari Bantul: Lokasi, Daya Tarik, Fasilitas, Harga Tiket, Jam Buka Terbaru 2025
Fasilitas #
Berikut beberapa fasilitas yang terdapat di Grojogan Tuwondo:
- Area parkir kendaraan
- Toilet
- Warung makan
- Spot foto
Harga Tiket #
Pengunjung yang ingin menikmati keindahan dari air terjun ini, tak akan dikenakan biaya tiket masuk alias gratis.
Meski begitu, pengunjung tetap akan dikenakan biaya parkir kendaraan.
Baca: HeHa Sky View Yogyakarta: Lokasi, Daya Tarik, Fasilitas, Harga Tiket, Jam Buka Terbaru 2025
Baca: HeHa Forest Yogyakarta: Lokasi, Daya Tarik, Fasilitas, Harga Tiket, Jam Buka Terbaru 2025
Jam Buka #
Grojogan Tuwondo buka setiap hari selama 24 jam.
Namun, pengunjung diharapkan datang pada pagi dan sore hari untuk bisa merasakan segarnya air di tempat ini.
(Tribunnewswiki.com/Mikael Dafit)
| Alamat |
|---|
Sumber :
1. id.wikipedia.org
2. kumparan.com
3. alodiatour.com