Bruno Mars Bakal Konser 3 Hari di Jakarta, Begini Cara Beli dan Harga Tiketnya

Musisi Asal Amerika Bruno Mars akan mengadakan konser selama 3 hari di Jakarta. Berikut cara beli tiket dan harga tiket berdasarkan kategorinya.


|
zoom-inlihat foto
Konser-3-Hari-Bruno-Mars-di-Jakarta.jpg
Instagram @pkentertainment
Musisi Bruno Mars akan melakukan konser 3 hari di Jakarta. Simak cara beli dan harga tiketnya


TRIBUNNEWSWIKI.COM – Musisi asal Amerika Serikat, Bruno Mars akan mengadakan konser selama tiga hari di Jakarta.

Berdasarkan unggahan terbaru Instagram @pkentertainment.id, konser tersebut akan dilakukan pada tanggal 11, 13, dan 14 September 2024 di Jakarta International Stadium (JIS).

Pihak penyelenggaran konser Bruno Mars telah membuka penjualan tiket untuk kategori presale melalui aplikasi Livin’ by Mandiri hingga Jumat (28/6/2024).

Lantas, berapa harga tiket nonton konser Bruno Mars ?

Harga Tiket Konser Bruno Mars 2024

Berikut daftar harga tiket konser Bruno Mars berdasarkan kategori:

- Gold VIP Packages : Rp 7.650.000

- CAT 1: Rp 6.000.000

- Silver Packages: Rp 5.150.000

- CAT 2: Rp 3.750.000

Everywhere.id dan BCA Sukses Gelar Konser Virtual Pertama Kalinya Bareng MALIQ & D'Essentials
Everywhere.id dan BCA Sukses Gelar Konser Virtual Pertama Kalinya Bareng MALIQ & D'Essentials (Istimewa)

Baca: Everywhere.id dan BCA Sukses Gelar Konser Virtual Pertama Kalinya Bareng MALIQ & DEssentials

- Festival A : Rp 3.500.000

- Festival B : Rp 2.750.000

- CAT 3: Rp 2.750.000

- CAT 4: Rp 1.750.000

- CAT 5: Rp 1.450.000

- CAT 6 : Rp 1.250.000

- CAT 7: Rp 950.000

Cara beli tiket konser Bruno Mars lewat Livin by Mandiri

Pembelian tiket presale konser Bruno Mars dapat dibeli melalui Fitur Sukha di Livin’ by Mandiri atau ikon kuning.

Penjualan Tiket dibatasi maksimal 6 tiket per transaksi dalam kategori yang sama. Tiap 1 alamat email dan 1 nomor telepon dibatasi 1 transaksi.

Mengutip dari laman resmi Bank Mandiri, berikut cara membeli tiket konser presale Bruno Mars:

Cara Beli Tiket Avenged Sevenfold Mudah, Tiket Konser Mulai dari Rp 1 Jutaan Saja
Cara Beli Tiket Avenged Sevenfold Mudah, Tiket Konser Mulai dari Rp 1 Jutaan Saja (a7xjakarta)

Baca: Cara Beli Tiket Avenged Sevenfold Mudah, Tiket Konser Mulai dari Rp 1 Jutaan Saja

- Login ke aplikasi Livin by Mandiri

- Klik fitur Sukha pada halaman Livin by Mandiri

- Selanjutnya, klik banner "Bruno Mars" dan halaman akan beralih ke homepage Bruno Mars 2024

- Klik "Buy Ticket" pada homepage Bruno Mars 2024

- Pilih jenis dan jumlah tiket yang dipesan

- Selanjutnya klik "Pesan Sekarang"

- Klik “Agree and Continue” dan lengkapi data diri dengan sesuai

- Jika sudah sesuai, klik "Lanjut"

- Klik "Metode Pembayaran" pada halaman konfirmasi

- Pilih metode pembayaran virtual account lalu klik "Bayar Sekarang"

- Kemudian klik "OK"

- Klik "Bayar Sekarang" pada halaman konfirmasi.

Setelah pembayaran terkonfirmasi, nasabah akan langsung mendapatkan email berisi kode booking dan informasi yang dapat digunakan di aplikasi LOKET X guna mendapatkan Tiket Aktif untuk menyaksikan secara langsung aksi panggung Bruno Mars.

Pembayaran tiket presale konser Bruno Mars

Pemesanan tiket konser Bruno Mars melalui aplikasi Livin by Mandiri bisa menggunakan virtual account dengan sumber dana tabungan, kartu kredit, dan Livin Paylater. Berikut caranya:

1. Virtual account-Tabungan mandiri

- Pilih sumber dana Tabungan dan klik "Lanjutkan"

- Selanjutnya, klik "Lanjut Bayar"

- Masukkan PIN Livin by Mandiri

- Akan muncul notifikasi centang hijau jika pembayaran berhasil.

2. Virtual account-Kartu kredit

- Pilih sumber dana Kartu Kredit dan klik "Lanjutkan"

- Selanjutnya, klik "Lanjut Bayar"

- Masukkan PIN Livin by Mandiri

- Pembayaran berhasil jika muncul notifikasi berwarna hijau pada layar.

3. Virtual account-Livin Paylater

- Pilih sumber dana Paylater dan klik "Lanjutkan"

- Pilih tenor pembayaran dan klik "Lanjutkan"

- Masukkan PIN Livin by Mandiri

- Pembayaran berhasil.

4. Metode pembayaran credit card Mandiri

- Pilih metode pembayaran credit card dan klik "Bayar Sekarang"

- Klik "OK" untuk konfirmasi

- Lalu klik "Bayar Sekarang" pada halaman pembayaran tiket Bruno Mars

- Isi data Kartu Kredit atau Debit mandiri dan klik "Bayar Sekarang"

- Masukkan kode OTP dan klik "OK".

5. Metode pembayaran 3 months installment credit card Mandiri

- Pilih metode pembayaran installment 3 months dan klik "Bayar Sekarang"

- Klik "OK" untuk konfirmasi

- Klik "Bayar Sekarang" pada halaman pembayaran tiket

- Isi data Kartu Kredit mandiri dan klik "Bayar Sekarang"

- Masukkan kode OTP dan klik "OK".

 

(TRIBUNNEWSWIKI.com/Mikael Dafit)





BERITATERKAIT
Ikuti kami di


KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved