Sentomaru (One Piece)

Sentomaru adalah pengawal dari Vegapunk dan komandan dari Unit Pengetahuan (科学部隊 Kagaku Butai?) milik Angkatan Laut.


|
zoom-inlihat foto
Sentomaru-One-Piece-sw.jpg
Kolase Tribunnewswiki/myanimelist/reddit
Sentomaru (One Piece)

Sentomaru adalah pengawal dari Vegapunk dan komandan dari Unit Pengetahuan (科学部隊 Kagaku Butai?) milik Angkatan Laut.




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Sentomaru adalah karakter fiksi dalam manga populer dan adaptasi anime seri One Piece karya Mangaka Eiichiro Oda.

Sentomaru adalah pengawal dari Vegapunk dan komandan dari Unit Pengetahuan (科学部隊 Kagaku Butai?) milik Angkatan Laut.

Sentomaru merupakan pemimpin atau kapten dari divisi khusus di angkatan laut, yaitu Science Unit.

Unit ini adalah unit yang khusus melakukan berbagai riset dan pengembangan teknologi, di mana Vegapunk menjadi pemimpin para ilmuwan tersebut.

Tak hanya itu saja Sentomaru juga berperan sebagai sosok pengawal atau penjaga bagi Vegapunk.

Namun, tidak diketahui sejauh mana hubungan mereka.

Setelah timeskip, Sentomaru menjadi perwira Marinir sepenuhnya.

Karena aksinya, Sentomaru bisa dipertimbangkan sebagai tokoh antagonis kedua dari Arc Return to Sabaody.

Sentomarumemiliki jabatan sebagai Kapten dari Unit Sains Angkatan Laut.

Sentomaru sudah diperkenalkan sebagai pengawal Vegapunk sejak bab 511.

Sentomaru
Sentomaru (pinterest)

Ketika Vegapunk diincar CP0, Sentomaru pun melaksanakan tugasnya ini di bab 1069.

Menurut Vivre Card - One Piece Visual Dictionary, Sentomaru berasal dari Grand Line.

Sentomaru berumur 32 tahun ketika muncul pertama kali di Sabaody, dan 34 tahun sekarang.

Sentomaru lahir pada tanggal 10 Maret.

Sentomaru  memiliki tinggi badan 279 cm.

Golongan darah Sentomaru adalah F.

Sentomaru bertinggi badan 279 cm.

Pengisi suara Sentomaru adalah Kazue Ikura.

Baca: Spoiler One Piece Chapter 1110: Diambang Kematian, Siaran Vegapunk Bakal Guncang Kestabilan Dunia

Ikura bukan hanya mengisi suara Sentomaru di One Piece. Dia pernah mengisi suara Tony Tony Chopper sementara

Pengisi suara Tony Tony Chopper adalah Ikue Otani, tapi Ikura sempat menggantikan Otani sementara dari episode 254 ke 264 dan saat movie 7.

Selain karakter One Piece, Ikura pernah mengisi suara tokoh ikonik seperti Kaori Makimura dari City Hunter dan Leni Milchstrasse dari Sakura Wars.

Sebagai seorang anak, Sentomaru adalah seorang pembuat onar yang merepotkan dan lapar yang menyebabkan masalah di kampung halamannya.

Penduduk kota akhirnya membuangnya ke pegunungan, tempat dia belajar bertahan hidup sendiri. Vegapunk dan Borsalino pernah mengunjungi kota tersebut untuk mengatasi masalah beruang liar.

Mereka perlu menyelidiki beruang di gunung untuk membuat senjata untuk mengusir mereka.

Selama penyelidikan mereka, mereka bertemu Sentomaru, yang telah menggunakan teknik Sumo untuk mengalahkan beruang liar tetapi dalam keadaan lapar dan lemah. Terkesan dengan kekuatannya, Vegapunk menawari Sentomaru pekerjaan sebagai pengawalnya.

Ketika Sentomaru tumbuh dewasa, dia akhirnya bergabung dengan Marinir.

Pada titik tertentu, Borsalino setuju untuk menggunakan kekuatan Buah Iblisnya untuk penelitian Vegapunk di proyek masa depan dan menghibur Sentomaru dengan kemampuan tersebut. (1)(2)(3)(4)

Ringkasan One Piece Chapter 1091: Sentomaru, Vegapunk dan Kizaru alias Borsalino
Ringkasan One Piece Chapter 1091: Sentomaru, Vegapunk dan Kizaru alias Borsalino (Mangaku Pro)

  • Penampilan #


Sentomaru adalah orang yang bertubuh besar menyerupai pegulat sumo.

Wajah dan potongan rambut Sentomaru, terlihat seperti wanita, kecuali bekas luka besar yang memanjang dari mata kiri sampai sudut kiri mulutnya.

Pakaiannya terdiri atas baju seperti celemek dengan simbol yang berarti "surga" di depannya, dan tali besar warna merah putih atau "tsuna" (digunakan oleh yokozuna).

Sentomaru juga memiliki perban yang membalut tangan kanan dan kedua siku, serta tato Kanji bertuliskan Sen (戦 pertempuran?) di bahu kirinya.

Sentomaru membawa kapak bertepi dua yang sangat besar dengan tinggi dan lebar sesuai ukuran tubuhnya.

Setelah timeskip, dia diperlihatkan memakai jubah Marinir di atas bahunya sejak diterima sebagai Angkatan Laut.

Sentomaru juga menghilangkan perban di lengannya.

Di jubah Sentomaru, bentuk desain tengahnya berubah dari hijau terang ke putih dan tomoe putih di sekelilingnya menjadi lebih tebal. (1)

Baca: Kizaru (Borsalino) - One Piece

  • Kepribadian #


Sentomaru ditegaskan memiliki pertahanan yang ketat, Sentomaru juga diklaim memiliki mulut yang ketat dan menolak untuk menjawab semua pertanyaan.

Namun, di samping klaim itu, dia bersedia memberitahu semua orang tentang dirinya setiap kali berhubungan dengan pertanyaan atau kejadian yang sedang terjadi.

Setiap kali dia memberi informasi, dia menyatakan bahwa ia memberikannya secara gratis dan bukan karena orang yang sedang berbicara dengannya itu bertanya atau penasaran tentang sesuatu.

Dia tampaknya juga perseptif, dia dengan cepat mengamati bahwa Luffy meningkatkan dampak dari Jet Pistol dengan Busoshoku Haki setelah mengalahkan sebuah Pacifista.

Setelah jeda waktu dua tahun dimana Sentomaru secara resmi dilantik ke dalam jajaran Marinir, Sentomaru menjalankan posisinya dengan sangat serius, seperti mengambil bagian dalam upaya penangkapan Bajak Laut Topi Jerami setelah mereka dilaporkan muncul sekali lagi di Kepulauan Sabaody, dengan dua unit Pacifista untuk mendukung usahanya.

Sentomaru tampaknya memiliki rasa hormat untuk lawan yang dianggapnya layak, seperti ketika menghadapi dan bertanya pada Luffy palsu, sehingga terungkap bahwa dia adalah penjahat yang sebenarnya, Sentomaru juga menyatakan bahwa Luffy bukanlah orang yang lemah seperti Demalo Black. (1)

Sentomaru
Sentomaru (myanimelist)

  • Kemampuan dan Kekuatan #


Sentomaru diklaim sebagai pengawal kelas dunia. Gaya bertarungnya mirip dengan Bartholomew Kuma, berdiri seperti pegulat sumo dan menyerang dengan telapak tangan terbuka yang ditingkatkan melalui penggunaan Haki. Ini bisa membuatnya melukai pengguna Buah Iblis seperti orang biasa. Dia lebih cepat daripada ukuran tubuh yang terlihat, bisa melebihi kecepatan berlari Luffy yang normal. Selain itu, dia tampak tidak terpengaruh oleh asap raksasa yang dikeluarkan Usopp. Fakta bahwa ia bertanggung jawab atas Unit Pengetahuan Marinir menunjukkan ia memiliki wawasan dalam keahlian tersebut.

Senjata
Sentomaru membawa kapak berukuran besar, tetapi hanya menggunakannya melawan lawan yang tangguh seperti Chopper dalam bentuk monsternya. Dia menggunakan sisi luas dari kapak itu untuk melumpuhkan Demalo Black.

Haki

Sentomaru bisa menggunakan Busoshoku Haki untuk meningkatkan serangannya.[4] Sentomaru menunjukkan kendali yang luar biasa sehingga bisa menyerang hanya pengguna Buah Iblis dan menyebabkan mereka terluka, tetapi dia juga bisa melakukannya tanpa melalui kontak fisik. Dia diklaim memiliki "pertahanan terkuat di dunia", ditunjukkan ketika Luffy tidak bisa mendaratkan bahkan satu pukulan saja.

Serangan

Ashigara Dokkoi (足空独行(アシガラドッコイ) Ashigara Dokkoi?, secara harfiah berarti "Leg-Locked Heave-Ho"): Sentomaru menyerang lawannya dengan telapak tangan terbuka menggunakan Busoshoku Haki. Tidak harus terhubung untuk menghasilkan dampak; kekuatan Haki saja cukup untuk membuat lawan melayang dan menyebabkan dampak. Pertama digunakan melawan Monkey D. Luffy. Nama dari serangan ini adalah permainan kata-kata dari "Ashigara" (bahasa Jepang untuk "Kaki Terkunci") bersuara sama seperti Ashigara, nama dari gunung dimana Kintaro (karakter yang menjadi dasar pembuatan Sentomaru) dibesarkan. Disebut Sumo Strike di Viz Manga dan Ashigara Dokkoi Shove di FUNimation sub. (1)

(TRIBUNNEWSWIKI/Kaa)



Info Pribadi
Pendidikan
Riwayat Karir
Berita Terkini
   


Sumber :


1. onepiece.fandom.com
2. wiki.sportskeeda.com
3. duniaku.idntimes.com
4. www.greenscene.co.id


BERITATERKAIT
Ikuti kami di


KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved