Harris Sentraland Semarang Hadirkan Menu Buka Puasa Terfavorit di Ngabuburit Asyiik Best Of The Best

Ngabuburit Asyiik akan hadir kembali dan membawa semua menu favorit yang pernah dihidangkan di Ngabuburit Asyiik selama 5 tahun terakhir


zoom-inlihat foto
Ngabuburit-Asyiik-Best-Of-The-Best.jpg
Harris Hotel Sentraland Semarang
Ngabuburit Asyiik Best Of The Best


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Berbuka puasa bersama menjadi salah satu momen yang paling dinanti di bulan suci Ramadhan.

Tak sedikit yang memanfaatkan momen tersebut sebagai wadah reuni atau untuk menyambung kembali silaturahmi. Harris Sentraland Semarang sendiri memiliki tradisi tahunan buka puasa all you can eat yang bertajuk Ngabuburit Asyiik.

Di bulan Ramadhan 2024 ini, Ngabuburit Asyiik akan hadir kembali dan membawa semua menu favorit yang pernah dihidangkan di Ngabuburit Asyiik selama 5 tahun terakhir.

Diberi tajuk Ngabuburit Asyiik: Best Of The Best, Harris Sentraland Semarang menghadirkan kembali semua menu dan pondokan yang paling digemari pengunjung dari tahun 2018-2023.

Masih mengusung konsep all you can eat, pengunjung dapat menikmati sepuasnya lebih dari 100 item menu yang akan dirotasi setiap harinya.

Menu dan pondokan favorit yang dihadirkan kembali di Ngabuburit Asyiik: Best Of The Best di antaranya adalah BBQ Corner yang jadi favorit di tahun 2018, Pizza Corner favorit di tahun 2019, Teppanyaki Corner favorit di tahun 2021, Sobat Saru-Soto Bakar Sambal Paru favorit di tahun 2022, dan Nasi Sahara yang jadi favorit di tahun 2023 lalu.

Ngabuburit Asyiik Best Of The Best Harris Sentraland Semarang
Ngabuburit Asyiik Best Of The Best Harris Sentraland Semarang

Tak hanya menyajikan sajian all you can eat yang menggugah selera, Ngabuburit Asyiik: Best Of The Best juga menghadirkan live music nasyid performance setiap hari Jumat, beragam spot foto menarik, dan doorprize logam mulia yang diundi setiap minggu.

Dengan Rp.158.000 net/orang dan Rp.79.000 net untuk anak usia 5-10 tahun, pengunjung sudah dapat menikmati berbagai macam sajian dan hiburan yang ditawarkan di Ngabuburit Asyiik:Best Of The Best.

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/PUTRADI PAMUNGKAS)





BERITATERKAIT
Ikuti kami di


KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Pokun Roxy (2013)

    Pokun Roxy adalah sebuah film horor komedi Indonesia
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved