Jadwal Lengkap Piala Asia 2023: Opening Ceremony Digelar Hari Ini, Indonesia vs Irak Main 15 Januari

Timnas Indonesia akan memulai perjuangan di Piala Asia 2023 dalam fase Grup D dengan menghadapi Irak pada Senin (15/1/2024).


zoom-inlihat foto
Jadwal-Leng12.jpg
Instagram/afcasiancup
Jadwal Lengkap Piala Asia 2023: Opening Ceremony Digelar Hari Ini, Indonesia vs Irak Main 15 Januari


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Simak jadwal lengkap Piala Asia 2023 berikut ini.

Diketahui Piala Asia 2023 digelar pada 12 Januari sampai 10 Februari 2024.

Opening ceremony turnamen sepak bola paling bergengsi di Asia tersebut digelar hari ini, Jumat 12 Januari 2024 di Stadion Lusail pada Jumat (12/1/2024) pukul 17.00 waktu setempat.

Dilansir The Peninsula dari Kompas.com, upacara pembukaan Piala Asia 2023 membawa pesan mengenai perayaan terhadap perbedaan.

Pesan yang dibawa di pembukaan Piala Asia 2023 selaras dengan nilai-nilai dari negara tuan rumah yakni, Qatar.

Di samping itu, opening ceremony Piala Asia 2023 bakal menghadirkan sebuah pementasan bertajuk “The Lost Chapter of Kelileh & Demneh”.

Seusai opening ceremony, pertandingan pembuka Piala Asia 2023 yang mempertemukan Qatar vs Lebanon akan digelar.

Qatar akan berupaya untuk mendapatkan kemenangan pertama saat mentas di Piala Asia 2023.

Terlebih lagi, Qatar merupakan tim dengan status juara bertahan seusai mengangkat trofi Piala Asia edisi 2019.

Rafael Struick berebut bola dalam laga uji coba antara timnas Indonesia vs Libya di Stadion Titanic Mardan, Aksu, Turkiye, pada Selasa, Januari 2024.
Rafael Struick berebut bola dalam laga uji coba antara timnas Indonesia vs Libya di Stadion Titanic Mardan, Aksu, Turkiye, pada Selasa, Januari 2024. (Dok. PSSI)

 

Baca: Daftar Resmi Pemain Timnas Indonesia di Piala Asia 2023: Saddil Dicoret, Adam Alis Masuk Skuad

Pelatih Qatar, Marquez Lopez alias Tintin Marquez, menegaskan bahwa tim besutannya sudah sepenuhnya siap menghadapi Lebbanon.

“Memimpin tim yang menjuarai Piala Asia 2019 adalah kehormatan,” kata Marquez Lopez, dikutip dari laman resmi AFC.

“Saat mengikuti kompetisi, tujuan utamanya adalah menembus final. Para pemain kami sangat menyadari pendekatan saya sebagai pelatih kepala,” ucap dia.

Sementara itu, timnas Indonesia akan memulai perjuangan di Piala Asia 2023 dalam fase Grup D dengan menghadapi Irak pada Senin (15/1/2024).

Selanjutnya, timnas Indonesia bakal menjalani duel kontra Vietnam pada Jumat (19/1/2024), sebelum ditutup dengan partai melawan Jepang pada Rabu (24/1/2024).

Skuad timnas Indonesia saat berfoto ketika menghadapi Libya dalam rangkaian uji coba menuju Piala Asia 2023 pada Selasa (2/1/2024). Laga timnas Indonesia vs Libya berlangsung di Stadion Titanic Mardan, Aksu, Turkiye, pada Selasa (2/1/2024).
Skuad timnas Indonesia saat berfoto ketika menghadapi Libya dalam rangkaian uji coba menuju Piala Asia 2023 pada Selasa (2/1/2024). Laga timnas Indonesia vs Libya berlangsung di Stadion Titanic Mardan, Aksu, Turkiye, pada Selasa (2/1/2024). (DOK. PSSI)

 

Baca: Jelang Timnas Indonesia Vs Iran di Qatar Malam Ini, Shin Tae-yong Otak-atik Skema Skuad Garuda

 

Timeline Piala Asia 2024

  • Babak Penyisihan Grup: 12 Januari s/d 29 Januari 2024
  • 16 Besar: 31-2 Februari 2024
  • Perempat Final: 4-5 Februari 2024
  • Semifinal: 7-8 Februari 2024
  • Final: 10 Februari 2024

Hasil Drawing Piala Asia 2024

Grup A: Qatar, China, Tajikistan, Lebanon

Grup B: Australia, Uzbekistan, Suriah, India

Grup C: Iran, Uni Emirat Arab, Hong Kong, Palestina

Grup D: Jepang, Timnas Indonesia, Irak, Vietnam

Grup E: Korea Selatan, Malaysia, Jordania, Bahrain

Grup F: Arab Saudi, Thailand, Kirgizstan, Omar

Jadwal Lengkap Piala Asia 2024

Jumat, 12 Januari 2024

  • Qatar vs Lebanon (Stadion Lusail) Pukul 23.00 WIB

Sabtu, 13 Januari 2024

  • Australia vs India (Stadion Ahmad bin Ali) Pukul 18.30 WIB
  • Cina vs Tajikistan (Stadion Abdullah bin Khalifa) Pukul 21.30 WIB

Minggu, 14 Januari 2024

  • Uzbekistan vs Suriah (Stadion Jassim bin Hamad) Pukul 00.30 WIB
  • Jepang vs Vietnam (Stadion Al Thumama) Pukul 18.30 WIB
  • Uni Emirat Arab vs Hong Kong (Stadion Khalifa International) Pukul 21.30 WIB

Senin, 15 Januari 2024

  • Iran vs Palestina (Stadion Education City) Pukul 00.30 WIB
  • Korea Selatan vs Bahrain (Stadion Jassim Bin Hamad) Pukul 18.30 WIB
  • Indonesia vs Irak (Stadion Ahmad bin Ali) Pukul 21.30 WIB

Selasa, 16 Januari 2024

  • Malaysia vs Yordania (Stadion Al Janoub) Pukul 00.30 WIB
  • Thailand vs Kirgistan (Stadion Abdullah bin Khalifa) Pukul 21.30 WIB

Rabu, 17 Januari 2024

  • Arab Saudi vs Oman (Stadion Khalifa International) Pukul 00.30 WIB
  • Lebanon vs China (Stadion Al Thumama) Pukul 18.30 WIB
  • Tajikistan vs Qatar (Stadion Al Bayt) Pukul 21.30 WIB

Kamis, 18 Januari 2024

  • Suriah vs Australia (Stadion Jassim bin Hamad) Pukul 18.30 WIB
  • India vs Uzbekistan (Stadion Ahmad Bin Ali) Pukul 21.30 WIB

Jumat, 19 Januari 2024

  • Palestina vs Uni Emirat Arab (Stadion Al Janoub) Pukul 00.30 WIB
  • Irak vs Jepang (Stadion Education City) Pukul 18.30 WIB
  • Vietnam vs Indonesia (Stadion Abdullah bin Khalifa) Pukul 21.30 WIB

Sabtu, 20 Januari 2024

  • Hong Kong vs Iran (Stadion Khalifa International) Pukul 00.30 WIB
  • Yordania vs Korea Selatan (Stadion Al Thumama) Pukul 18.30 WIB
  • Bahrain vs Malaysia (Stadion Jassim bin Hamad) Pukul 21.30 WIB

Minggu, 21 Januari 2024

  • Oman vs Thailand (Stadion Abdullah bin Khalifa) Pukul 21.30 WIB

Senin, 22 Januari 2024

  • Kirgistan vs Arab Saudi (Stadion Ahmad bin Ali) Pukul 00.30 WIB
  • Qatar vs China (Stadion Khalifa International) Pukul 22.00 WIB
  • Tajikistan vs Lebanon (Stadion Education City) Pukul 22.00 WIB

Selasa, 23 Januari 2024

  • Australia vs Uzbekistan (Stadion Al Janoub) Pukul 18.30 WIB
  • Suriah vs India (Stadion Al Bayt) Pukul 18.30 WIB
  • Iran vs Uni Emirat Arab (Stadion Education City) Pukul 22.00 WIB
  • Hong Kong vs Palestina (Stadion Abdullah bin Khalifa) Pukul 22.00 WIB

Rabu, 24 Januari 2024

  • Irak vs Vietnam (Stadion Jassim bin Hamad) Pukul 18.30 WIB
  • Jepang vs Indonesia (Stadion Al Thumama) Pukul 18.30 WIB

Kamis, 25 Januari 2024

  • Yordania vs Bahrain (Stadion Khalifa) Pukul 18.30 WIB
  • Korea Selatan vs Malaysia (Stadion Al Janoub) Pukul 18.30 WIB
  • Arab Saudi vs Thailand (Stadion Education City) Pukul 22.00 WIB
  • Kirgistan vs Oman (Stadion Abdullah bin Khalifa) Pukul 22.00 WIB

 

 

(Tribunnewswiki.com/Kompas.com/Tribunnews.com)

 

 





BERITATERKAIT
Ikuti kami di


KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved