Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Kejar Mimpi Gaspol! adalah film drama komedi Indonesia yang dibintangi oleh Asri Welas, Michelle Ziudith, hingga Tora Sudiro.
Film yang ditulis oleh Arie Kriting dan Abdur Arsyad ini disutradarai oleh Hastobroto.
Kejar Mimpi Gaspol! tayang perdana di bioskop tanah air pada tanggal 6 Juli 2023.
Film Kejar Mimpi Gaspol berkisah tentang perjuangan seorang ibu yang ingin mewujudkan mimpi dan cita-citanya.
Sinopsis #
Alkisah, Fifi, ibu tunggal di kawasan wisata Gunung Bromo membesarkan putrinya, Diana, dengan melanjutkan usaha mendiang suaminya menjadi supir jeep, pemandu wisata dan pengelola Homestay Fifi.
Tiga orang pegawainya, Dendi, Senja dan Nobenk setia mendukung usaha Fifi.
Pada suatu hari, datang aktor lawas, Darma, menginap di Homestay Fifi.
Darma juga melihat bagaimana Fifi selalu berkutat menulis di buku diary-nya.
Karena penasaran, Darma pun mencari tahu isi diary tersebut.
Namun, aksi Darma itu justru berbuntut pada berbagai kesalahpahaman.
Pada akhirnya, diary Fifi menjadi pembuka jalan mewujudkan mimpi Fifi dengan dukungan Diana, Dendi, Senja, Nobenk dan Darma.
Pemeran #
Berikut daftar pemain film Kejar Mimpi Gaspol!
Asri Welas - Fifi
Tora Sudiro - Darma
Michelle Ziudith - Diana
Nopek Novian - Dendi
Erick Estrada - Nobenk
Arif Alfiansyah - Senja
Marwoto
Arief Didu
Abdur Arsyad
Deddy Rizaldi
Vivid F. Argarini
Syakir Daulay
Adi Arkiang
Yanti Lemoe
Trailer #
Berikut trailer film Kejar Mimpi Gaspol!
(tribunnewswiki.com/Rakli Almughni)
| Judul | Kejar Mimpi Gaspol! |
|---|
| Genre | Drama, Komedi |
|---|
| Sutradara | Hastobroto |
|---|
| Tanggal Tayang | 6 Juli 2023 |
|---|
| Durasi | - |
|---|
Sumber :
1. 21cineplex.com
2. www.imdb.com