Anies Baswedan Sebut Subsidi Mobil Listrik Salah Sasaran, Luhut: Enggak Benar Omongannya Itu

Menko Marves, Luhut Binsar Pandjaitan, menanggapi kritikan bakal calon presiden (Bacapres) Partai NasDem, Anies Baswedan, soal subsidi mobil listrik.


zoom-inlihat foto
TribunnewsHOBiro-Pers-SetpresMuchlis-Jr.jpg
Tribunnews/HO/Biro Pers Setpres/Muchlis Jr
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan.


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Menko Marves, Luhut Binsar Pandjaitan, menanggapi kritikan bakal calon presiden (Bacapres) Partai NasDem, Anies Baswedan, perihal program subsidi mobil listrik.

Sebelumnya Anies menyebutkan bahwa kebijakan subsidi mobil listrik kurang tepat untuk menghadapi persoalan lingkungan hidup.

Mendengar hal tersebut, mantan Menko Polhukam ini pun memberikan jawaban tegas.

Menurut dia, kebijakan soal kendaraan listrik ini telah dilakukan banyak negara di dunia, bukan hanya di Indonesia.

Bakal calon presiden dari Koalisi Perubahan, Anies Baswedan, berpidato di hadapan kader dan simpatisan Partai Demokrat saat baru tiba di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta, Kamis (2/3/2023)
Bakal calon presiden dari Koalisi Perubahan, Anies Baswedan, berpidato di hadapan kader dan simpatisan Partai Demokrat saat baru tiba di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta, Kamis (2/3/2023) (KOMPAS.com/Ardito Ramadhan D)

Luhut juga menjelaskan bahwa sudah ada studi yang komprehensif tentang mobil listrik, sehingga tidak ada yang namanya polusi.

"Saya kira seluruh dunia bukan hanya kita. Jangan lawan arus dunia," kata Luhur kepada wartawan di Jakarta, Selasa, 9 Mei 2023, seperti dikutip dari Kompas.com.

Baca: Anies Baswedan Sudah Siapkan 5 Figur Cawapres, Surya Paloh: Sejujurnya, Saya Tidak Tahu

Baca: Kesal dengan Kasus Ferdy Sambo dan Achiruddin, Megawati Minta Semua Polisi Insaf: Arogan Banget, Ya

Luhut lantas mengundang Anies untuk berdiskusi tentang program subsidi mobil listrik yang dicanangkan oleh pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

"Siapa yang berkomentar saya enggak tahu mengenai itu. Nanti suruh dia datang ke saya, nanti biar saya jelasin bahwa itu enggak ada, enggak benar omongannya itu," ucap Luhut.

Anies Baswedan sendiri melontarkan kritikan tersebut dalam pidatonya di acara Amanat Indonesia di Stadion Tenis Indoor Senayan, Jakarta, pada Minggu, 7 Mei 2023.

"Kita menghadapi tantangan lingkungan hidup. Itu kenyataan bagi kita. Solusi menghadapi masalah lingkungan hidup, apalagi soal polusi udara, bukanlah terletak di dalam subsidi untuk mobil listrik yang pemilik-pemilik mobil listriknya adalah mereka yang tidak membutuhkan subsidi," ujar Anies.

Menurut mantan Gubernur DKI Jakarta itu, emisi karbon mobil listrik per kapita per kilometer lebih tinggi dari emisi karbon bus berbahan bakar minyak (BBM).

"Kenapa itu bisa terjadi? Karena bus memuat orang banyak, sedangkan mobil memuat orang sedikit," ujarnya.

(tribunnewswiki.com/Rakli Almughni)

Baca lebih lengkap seputar berita terkait lainnya di sini





Penulis: Rakli Almughni
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved