AKBP Dwi Sumrahadi Rakhamto

AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto adalah seorang perwira menengah (Pamen) Polri yang menjabat sebagai Kapolres Situbondo.


zoom-inlihat foto
AKBP-Dwi-Sumrahadi-Rakhamto.jpg
SURYA.CO.ID/Izi Hartono
AKBP Dwi Sumrahadi Rakhamto

AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto adalah seorang perwira menengah (Pamen) Polri yang menjabat sebagai Kapolres Situbondo.




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Ajun Komisaris Besar Polisi atau AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto adalah seorang perwira menengah (Pamen) di dalam Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri).

AKBP Dwi Sumrahadi R. lahir di Jayapura pada tanggal 17 April 1982.

Ia adalah lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) tahun 2003.

Nama lengkapnya adalah AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto, S.H., S.I.K., M.H.

Baca: AKBP Anhar Arlia

  • Karier #


Karier AKBP Dwi sudah cukup malang melintang di dalam kepolisian tanah air.

Sejumlah jabatan strategis di Korps Bhayangkara sudah pernah ia emban.

Ia tercatat pernah menjabat sebagai Pama Polda Jatim, Kasatlantas Polres Malang, Kasubbagselek Bagdalpers RO SDM Polda Jatim, Kasubbag Diapers Bagdalpers RO SDM Polda Jatim, dan Pamen Polda NTB

Selain itu, Dwi juga sempat menduduki posisi sebagai Kasubbagselek Bagdalpers RO SDM Polda NTB, PS Kabagdalpers RO SDM Polda NTB, Pamen Polda Jatim, dan PS Kabagbinopnal Ditlantas Polda Jatim.

Tak sampai di situ, ia juga pernah menjabat PS KasatPJR Ditlantas Polda Jatim dan Kasar PJR Ditlantas Polda Jatim.

Pada Januari 2023, AKBP Dwi Sumrahadi diangkat menjadi Kapolres Situbondo.

(tribunnewswiki.com/Rakli Almughni)



Biodata
Nama Dwi Sumrahadi Rakhamto
Tempat dan Tanggal Lahir Jayapura, 17 April 1982
Agama Islam
Profesi Pamen Polri
Pangkat AKBP
Istri -
Anak -
Lulusan Akpol 2003
Instagram -
Facebook -


Sumber :


1. jatim-timur.tribunnews.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved