Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Angel: Kami Semua Punya Mimpi adalah film drama Indonesia yang dibintangi oleh Cut Beby Tsabina, Ari Irham, hingga Fico Fachriza.
Angel: Kami Semua Punya Mimpi merupakan sekuel film My Idiot Brother yang dibintangi Aldila Fitri.
Film besutan sutradara Ivan Hamdhani Putera ini ditayangkan perdana di bioskop tanah air pada tanggal 4 Mei 2023.
Diproduksi oleh Fast Films, film Angel: Kami Semua Punya Mimpi memiliki durasi 1 jam 45 menit.
Sinopsis #
Angel (Beby Tasbina) dipenuhi dengan rasa bersala setelah ia kehilangan kakaknya untuk selama-lamanya.
Ia lantas memutuskan untuk mencoba memulai lembaran baru dengan berpindah ke Jogja.
Akan tetapi, di sana Angel bertemu dengan Andromeda (Fico Fachriza), seorang pria yang masuk ke dalam spektrum autisme dan mirip dengan kakaknya.
Padahal, Angel pindah ke Jogja karena ingin lari dari memori kakaknya.
Kendati demikian, Angel justru melihat sosok kakaknya pada diri Andromeda.
Andromeda sendiri menyukai musik dan memiliki hati yang tulus.
Hal itu lantas membuat Angel melilhat sosok Kakaknya pada Andromeda.
Angel yang dibantu Miko (Ari Irham) lantas bertekad untuk mewujudkan impian Andromeda untuk bermain musik dan bertemu dengan idolanya, yaitu Via Valen.
Baca: Film - Hitmen (2023)
Pemeran #
Berikut daftar pemain film Angel: Kami Semua Punya Mimpi.
Beby Tsabina - Angel
Ari Irham - Miko
Fico Fachriza
Dani Aditya
Dexara Hachika
Via Vallen
Brilliana Arfira
Ellen Martha
Aniek
Merry Riana
Baca: Film - Ride On (2023)
Trailer #
Berikut trailer film Angel: Kami Semua Punya Mimpi.
(tribunnewswiki.com/Rakli Almughni)
| Judul | Angel: Kami Semua Punya Mimpi |
|---|
| Sutradara | Ivan Hamdhani Putera |
|---|
| Genre | Drama |
|---|
| Durasi | 1 Jam 45 Menit |
|---|
| Tanggal Tayang | 4 Mei 2023 |
|---|