Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Have a Crush on You adalah drama China besutan Yang Yang dan penulis naskah Wang Jie serta Zhang Chu Yu.
Drama satu ini bergenre drama, kesehatan, dan percintaan.
Sederet bintang ternama turut bermain dalam drama tersebut termasuk Wang Chu Ran, Peng Guan Ying, Liu Rui Lin, dan Chuai Ni.
Have a Crush on You ditayangkan perdana pada Februari 2023.
Sinopsis #
Have a Crush on You mengisahkan kehidupan Ruang Liu Zheng yang kembali ke kampung halaman setelah tujun tahun menjadi ahli bedah saraf di Rumah Sakit Bei Ya.
Namun, ia tidak menyangka akan bertemu dengan sang mantan suami, Ning Zhi Qian.
Ning Zhi Qian adalah ahli bedah saraf paling berpengalaman di Rumah Saakit Bei Ya.
Ning Zhi Qian dengan sukarela menjadi mentor Ruan Liu Zheng untuk menebus luka yang dia timbulkan kepadanya.
Baca: Drama China - The Ingenious One (2023)
Ruan Liu Zheng bukan lagi gadis yang lemah dan pemalu.
Dia berani menunjukkan tekad yang tegas baik dalam pekerjaan maupun hubungannya.
Selama bekerja, Ruan Liu Zheng bentrok dengan Ning Zhi Qian, tetapi juga bekerja bersamanya untuk menyelamatkan nyawa pasien.
Saat mereka berada di Afrika untuk melakukan upaya pertolongan medis, Ning Zhi Qian terluka saat menyelamatkan seorang pasien.
Ruan Liu Zheng pun tetap setia berada di sisi Ning Zhi Qian dan berjuang keras untuk menyelamatkannya dari ambang kematian.
Baca: Drama China - Miles to Go (2023)
Seiring waktu, keduanya mendapatkan pemahaman baru tentang kehidupan dan memulai menjalin hubungan kembali.
Trailer #
Berikut trailer drama China Have a Crush on You:
Pemeran #
Wang Chu Ran - Ruan Liu Zheng
Peng Guan Ying - Ning Zhi Qian
Liu Rui Lin - Cheng Zhou Yu
Chuai Ni - Ding Yi Yuan
Li Zi Feng - Xue Wei Lin
Zhu Jun Lin - Ruan Lang (1)
(TRIBUNNEWSWIKI.COM/PUAN)
| Judul drama | Have a Crush on You |
|---|
| Tayang perdana | Februari 2023 |
|---|
| Genre | Drama, kesehatan, dan romantis |
|---|
| Sutradara | Yang Yang |
|---|
| Penulis naskah | Wang Jie serta Zhang Chu Yu |
|---|
| Pemeran | Wang Chu Ran dan Peng Guan Ying |
|---|
Sumber :
1. mydramalist.com