Serial Web - Induk Gajah (2023)

Induk Gajah adalah serial web Indonesia yang dibintangi oleh Marshanda, Tika Panggabean, hingga Dimas Anggara.


zoom-inlihat foto
Serial-Induk-Gajah.jpg
MD Entertainment
Serial Induk Gajah

Induk Gajah adalah serial web Indonesia yang dibintangi oleh Marshanda, Tika Panggabean, hingga Dimas Anggara.




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Induk Gajah adalah serial web Indonesia yang dibintangi oleh Marshanda, Tika Panggabean, hingga Dimas Anggara.

Serial yang disutradarai oleh Muhadkly Acho ini ditayangkan perdana di Prime Video pada tanggal 23 Maret 2023.

Bergenre drama komedi, kisah Induk Gajah diadaptasi dari sebuah buku berjudul sama karya jurnalis Kompas.com, Iragita Natalia Sembiring.

Dalam penayangannya, serial Induk Gajah memiliki jumlah 8 episode.

Serial Induk Gajah
Serial Induk Gajah (Instagram/@marshanda99)

Baca: Serial Web - Bidadari Bermata Bening (2023)

  • Sinopsis #


Induk Gajah berkisah tentang hubungan seorang anak perempuan dengan ibunya.

Dikisahkan, Ira (Marshanda) adalah perempuan yang kurang menarik secara fisik.

Kondisi Ira ini lantas membuat Ibunya (Tika Pangabean) khawatir.

Mamak Uli, ibunda Ira, kemudian memaksanya untuk mengubah penampilan supaya dapat segera mendapatkan jodoh.

Ibunya itu lantas meminta Ira untuk diet ketat.

Bahkanm, Ira diharuskan untuk meminum jus pare yang pahit sebagai obat diet.

Sang Ibu yang kerap dipanggil dengan Induk Gajah ini terus menekan Ira.

Akan tetapi, hal ini justru membuat Ira makin tak nyaman akan ketidaksempurnaan yang ada di tubuhnya.

Baca: Serial Web - Sajadah Panjang: Sujud dalam Doa (2023)

  • Pemeran #


Berikut daftar pemain web series Induk Gajah.

Marshanda - Ira

Tika Panggabean - Mamak Uli

Dimas Anggara - Marsel

Mikha Tambayong - Anita

Rendy Kjaernett - Arman

Lolox - Mas Yogi

Dicky Difie - Igun

Andri Mashadi - Romi

Kezia Caroline - Sasa

Paulus Simangunsong - Om Simon

Tamara Geraldine - Tante Duma

Boah Sartika

 

  • Trailer #


Berikut trailer series Induk Gajah.

(tribunnewswiki.com/Rakli Almughni)



Judul Induk Gajah
Sutradara Muhadkly Acho
Tanggal Tayang 23 Maret 2023
Genre Drama, Komedi
   


Sumber :


1. www.kompas.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved