Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Kombes. Pol. Dirmanto adalah seorang perwira menengah Polri.
Ia lahir di Yogyakarta pada 16 Mei 1973.
Dirmanto merupakan lulusan dari Akademi Kepolisian (Akpol).
Ia lulus dari Akpol pada 1996.
Setelah itu ia melanjutkan pendidikannya ke jenjang berikutnya.
Tercatat ia telah menyelesaikan pendidikannya di PTIK, Sespim dan Sespimti. (1)
Pendidikan #
- Akpol (1996)
- PTIK
- Sespim
- Sespimti (2021) (2)
Karier #
Kombes. Pol. Dirmanto pernah menjabat sebagai Kabidkum Polda Bengkulu.
Kemudian pada 2020 ia ditugaskan menjadi Kabagpemanalis Romulmed Divhumas Polri.
Masih pada tahun yang sama ia dipindah tugas menjadi Analis Kebijakan Madya Bidang PID Divhumas Polri.
Setelah itu ia berdinas di Kalbar dengan menjabat sebagai Kabidhumas.
Lalu pada 2022 ia ditarik ke Jawa Timur untuk memegang jabatan Kabidhumas di Polda Jatim. (2)
Baca: Irjen Pol. Sandi Nugroho
Riwayat Jabatan #
- Kabidkum Polda Bengkulu
- Kabagpemanalis Romulmed Divhumas Polri (2020)
- Analis Kebijakan Madya Bidang PID Divhumas Polri (2020)
- Kabidhumas Polda Kalbar
- Kabidhumas Polda Jatim (2022-sekarang) (2)
(TribunnewsWiki.com/Bangkit N)
| Nama | Kombes. Pol. Dirmanto |
|---|
| Lahir | Yogyakarta,16 Mei 1973 |
|---|
| Jabatan | Kabidhumas Polda Jatim (2022-sekarang) |
|---|
Sumber :
1. p2k.stekom.ac.id
2. id.wikipedia.org