Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Rafael Alun Trisambodo adalah bekas pegawai Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan (Kemenkeu).
Jabatannya sebagai pegawai Ditjen Pajak kala itu adalah pejabat eselon III dengan jabatan Kepala Bagian Umum DJP Kanwil Jakarta Selatan (Jaksel).
Jabatan Rafael tersebut kemudian resmi dicopot langsung oleh Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati.
Pencopotan itu merupakan buntut dari kasus anaknya, Mario Dandy Satrio, yang melakukan penganiayaan terhadap David Ozora, anak petinggi GP Ansor.
Selain itu, harta Rafael Alun Trisambodo yang mencapai Rp56 miliar juga menjadi alasan jabatannya sebagai pegawai DJP dicopot langsung oleh orang nomor satu di kementerian tempatnya bekerja.
Kehidupan Pribadi dan Karier #
Rafael Alun Trisambodo memiliki anak laki-laki yang bernama Mario Dandy Satrio.
Rafael Alun sendiri sudah cukup malang melintang berkarier di Ditjen Pajak.
Ia tercatat pernah menjadi Kepala Bidang Pemeriksanaan Penyidikan dan Penagihan Pajak Kanwil DJP Jawa Tengah I pada tahun 2013.
Pada tahun 2015, Rafael didapuk menjadi Kepala Kantor Pelayanan Pajak Pratama (KPP) Kabupaten Situbondo.
Setelah itu, ia diamanahkan untuk menduduki posisi sebagai Kepala Bidang Pemeriksaan Penyidikan dan Penaguhan Kanwil DPJ Jawa Timur I pada tahun 2017.
Karier Rafael Alun Trisambodo makin moncer setelah ia diangkat menjadi Kepala Kantor Pelayanan Pajak Modal Asing II pada tahun 2018.
Kemudian, ayah Mario Dandy Satrio ini didapuk menjadi Kepala Bagian Umum DJP Kanwil Jakarta Selatan.
Harta Kekayaan #
Dalam LHKPN Desember 2021, harta kekayaan Rafael Alun Trisambodo tercatat sebesar Rp 56,10 miliar.
Saat memiliki total harta kekayaan tersebut, ia sudah menjabat sebagai Kepala Bagian Umum Kanwil DJP Jakarta.
Menariknya, jumlah kekayaannya itu melampaui kekayaan atasannya sendiri, yaitu Dirjen Pajak Suryo Utomo.
Bahkan, harta kekayaan Rafael hampir mendekati nilai kekayaan Sri Mulyani.
(tribunnewswiki.com/Rakli Almughni)
| Biodata |
|---|
| Nama | Rafael Alun Trisambodo |
|---|
| Tempat dan Tanggal Lahir | - |
|---|
| Agama | - |
|---|
| Profesi | Pegawai Ditjen Pajak |
|---|
| Istri | - |
|---|
| Anak | - |
|---|
| Pendidikan | - |
|---|
| - |
| - |