Brigjen Pol. (Purn.) Ade Rahmat Suhendi

Brigjen Pol. (Purn.) Ade Rahmat Suhendi adalah mantan Wakapolda Kalimantan Selatan (Kalsel).


zoom-inlihat foto
Ade-Rahmat-Suhendi-saat-masih-berpangkat-Kombes.jpg
banjarmasinpost.co.id/irfani rahman
Ade Rahmat Suhendi saat masih berpangkat Kombes

Brigjen Pol. (Purn.) Ade Rahmat Suhendi adalah mantan Wakapolda Kalimantan Selatan (Kalsel).




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Brigadir Jenderal Polisi (Purnawirawan) atau Brigjen Pol. (Purn.) Ade Rahmat Suhendi adalah mantan Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Kalimantan Selatan (Kalsel).

Jenderal bintang satu ini tercatat mengemban jabatan sebagai Wakapolda Kalsel pada tahun 2017.

Semasa dinasnya, Brigjen Ade Rahmat juga sempat menduduki posisi sebagai Karorenmin Baharkam Polri.

Adapaun Ade resmi pensiun sebagai perwira tinggi (pati) Polri pada tahun 2020.

Baca: Brigjen Pol. Aan Suhanan

  • Kehidupan Pribadi dan Pendidikan #


Brigjen Ade Rahmat lahir di Bandung, Jawa Barat (Jabar), pada tanggal 26 Desember 1962

Ia adalah lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) tahun 1986.

Nama lengkapnya adalah Brigjen Pol. (Purn.) Drs. Ade Rahmat Suhendi.

Baca: Irjen Pol. (Purn.) Ermi Widyatno

  • Karier #


Karier Brigjen Ade Rahmat Suhendi telah malang melintang di dalam kepolisian tanah air.

Berbagai jabatan strategis di Korps Bhayangkara sudah pernah diembannya.

Ia tercatat pernah menjadi Kapolres Tanah Datar Polda Sumbar, Wadir Reskrim Polda Sumbar (2004), Dir Narkoba Polda Sumbar (2006), Dir Reskrim Polda Sumbar (2007), dan Kabag KIPPH/JCLEC Rokermaopslat Sdeops Polri (2008).

Selain itu, Ade juga sempat menduduki posisi sebagai Kabagsus Janstra Diklatsusjantrans Lemdikpol (2010), Dirreskrimum Polda Aceh (2011), Analis Kebijakan Madya bidang Pidter Bareskrim Polri (2013), dan Dirreskrimsus Polda Kaltim (2014).

Tak samai di situ, ia juga pernah dipercayay untuk menjabat Irbidjemenopsnal I Itwil III Itwasum Polri (2015), Irwasda Polda Kalsel (2016), Wakapolda Kalsel (2016), dan Karojianbang Lemdiklat Polri (2017).

Pada tahun 2019, Ade didapuk menjadi Karorenmin Baharkam Polri.

Setelah itu, ia ditunjuk menjabat sebagai Irwil IV Itwasum Polri pada tahun 2020.

Pada tahun yang sama, ia dimutasi menjadi Analis Kebijakan Utama bidang Jemen SDM Itwasum Polri dalam rangka pensiun.

(tribunnewswiki.com/Rakli Almughni)



Biodata
Nama Ade Rahmat Suhendi
Tempat dan Tanggal Lahir Bandung, 26 Desember 1962
Agama -
Profesi Purnawirawan Pati Polri
Pangkat Brigjen
Istri -
Anak -
Lulusan Akpol 1986
Instagram -
Facebook -


Sumber :


1. id.wikipedia.org


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved