Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Reza Levi adalah aktor berkebangsaan Indonesia.
Reza Levi lahir di Bogor, Jawa Barat, 18 Februari 1990.
Selain menjadi aktor, Reza juga seorang model.
Tak hanya itu saja, ia juga terjun ke dunia bisnis.
Reza punya sebuah kafe di Solo yaitu Polar Bear Cafe. (1)
Baca: Lydia Kandou
Karier #
Karier Reza Levi sebagai aktor dimulai dengan bermain sinetron Dia Anakku pada 2011.
Dalam sinetron tersebut ia berperan sebagai Azka.
Setelah itu ia pun dipercaya untuk membintangi film layar lebar dan FTV.
Film pertamanya berjudul 13 rilis pada 2014.
Lalu pada 2016 ia kembali bermain film dengan judul Jangan Dengerin Sendiri.
Sedangkan beberapa FTV yang telah Reza bintangi di antaranya Cinta & Bajigur Anti Galau, Ada Cinta di Rumah Susun, dan Cermin Kehidupan: 24 Jam Lolos Dari Maut.
Meski begitu, namanya menjadi populer setelah ia berperan sebagai Alex dalam sinetron Jodoh Wasiat Bapak yang tayang pada tahun 2017. (2)
Baca: Nunu Datau
Film dan Sinetron #
Film
- 13 (2014) sebagai Kevin
- Jangan Dengerin Sendiri (2016)
Sinetron
- Dia Anakku (2011)
- Santri Galau
- D'Hijabers
- Jodoh Wasiat Bapak
- Terpaksa Menikahi Tuan Muda
- Cinta setelah Cinta (2022) sebagai Devan (2)
Baca: Kenang Mirdad
FTV #
- Cinta & Bajigur Anti Galau (2014)
- Ada Cinta di Rumah Susun (2014)
- Cermin Kehidupan: 24 Jam Lolos Dari Maut (2015)
- Narji Belagu Kaya (2015)
- Bunga Untuk Ibu (2015)
- Bioskop Premiere: Pengembara Di Kampung Musyrik (2016)
- Bioskop Premiere: Suara Pemanggil Sukma (2016)
- Bioskop Premiere: Cinta di Musim Duren (2016)
- Seribu Kisah: Si Bungkuk Merindukan Wulan (2016)
- Seribu Kisah: Pamali Menjelang Malam (2017)
- Muadzin Ganteng Pujaan Hati (2017)
- Kejutan Cinta Rena (2017) (2)
(TribunnewsWiki.com/Bangkit N)
| Nama | Reza Levi |
|---|
| Lahir | Bogor, Jawa Barat, 18 Februari 1990 |
|---|
| Riwayat Karir | Model dan aktor |
|---|
| @rezzalevi |
Sumber :
1. correcto.id
2. id.wikipedia.org