Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Luoyang merupakans serial drama misteri China yang rilis pada 2021.
Serial drama ini disutradarai oleh Xie Ze.
Sedangkan penulis naskahnya adalah Qing Mei.
Drama dengan jumlah episode 39 ini diproduksi oleh iQIYI.
Adapun genre dari serial drama ini yaitu misteri dan sejarah. (1)
Sinopsis #
Kisah dalam drama ini diadaptasi dari sebuah novel karya Ma Bo Yong dengan judul yang sama, Louyang.
Luoyang ini mengisahkan seorang deputi marsekal terkenal bernama Gao Bing Zhu.
Meskipun dikenal dengan orang berpengaruh, namun Bing Zhu hidup di kalangan bawah masyarakat.
Ia ditimpa masalah karena dituduh melakukan kejahatan dan harus memastikan bahwa dirinya memang tidak bersalah.
Ketika proses penyelidikan, Bing Zhu bertemu dengan seorang pemuda bernama Baili Hong Yi.
Pemuda tersebut sedang mencari tahu mengenai kebenaran di balik kematian ayahnya.
Hingga pada akhirnya Bing Zhu dan Hong Yi pun memutuskan untuk bekerja sama menyelidiki kasus mereka masing-masing.
Di sisi lain, seorang wanita kaya raya yang mahir bela diri berusaha untuk menyelesaikan misinya sendiri.
Wanita tersebut kemudian mendekati Bing Zhu untuk mengorek segala informasi penting darinya.
Perbedaan kelas sosial antara Bing Zhu dengan wanita tersebut menyebabkan rasa tidak suka di antara keduanya.
Penyelidikan yang mereka lakukan berujung pada sebuah konspirasi yang sangat mengejutkan hingga berdampak pada kehancuran kota. (2)
Pemeran #
Pemeran utama
- Huang Xuan sebagai Gao Bing Zhu
- Wang Yi Bo sebagai Bai Li Hong Yi
- Victoria Song sebagai Wu Si Yue
Pemeran pendukung
- Song Yi sebagai Liu Ran
- Yong Mei sebagai pendeta
- Liu Duan Duan sebagai Dong Chuan
- Zu Feng
- Oscar Sun
- Zhang Xi Lin sebagai Liu Xiang
- Li Shen
- Shi Yu sebagai Liu Shi
- Wang Yi Miao
- Han Shuo
- Yu Yong Hai
- Zhang Duo sebagai Wu You Jue
- Gao Shu Guang sebagai Bai Li Yan
- Zhang Li sebagai Yao Niang
- Ning Wen Tong sebagai Wu San Yu
- Feng Hui sebagai Gao Sheng
- Zheng Jia Bin sebagai Pei Jian
- Sunday Jiang sebagai Bai Lang
- Zhang Jun Ming sebagai Li Bei Qi
- Liu En Jia sebagai Qing Ye
- Maya Lau sebagai Yang Wan
- Dai Yi
- Henry Han
- Yuan Fei
- Ning Xiao Hua sebagai Ruo An (1)
Trailer #
Berikut ini adalah trailer Luoyang (2021)
(TribunnewsWiki.com/Bangkit N)
| Judul Drama | Luoyang |
|---|
| Tayang | Mulai 1 Desember 2021 |
|---|
Sumber :
1. www.dailysia.com
2. www.kompas.com