Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Pantai Gurilap adalah destinasi wisata yang terletak di Pelabuhan Ratu, Sukabumi, Jawa Barat.
Objek wisata ini memiliki ukuran garis pantai yang panjanganya mencapai 3 hingga 5 km.
Pantai dengan hamparan pasir yang luas ini mempunyai bentuk permukaan yang landai.
Pantai Gurilap sendiri memiliki tekstur pasir yang sedikit keras dan ombak yang besar.
Baca: Pantai Batu Batik
Daya Tarik #
Pantai Gurilap memiliki daya tarik berbagai sajian alam berupa hamparan pasir yang lembut dan dihiasi dengan biru laut.
Di sana juga terdapat berbagai jajaran rumah makan atau pedagang yang menjual aneka seafood dan es kelapa muda.
Meski ombaknya cukup besar, wisatawan masih bisa untuk bermain air di wilayah tertentu.
Di sekeliling pantai ini juga terdapat penginapan yang bisa digunakan wisatawan yang beradal dari jauh.
Baca: Pantai Minajaya Sukabumi
Harga Tiket Masuk #
Harga tiket masuk ke Pantai Gurilap Rp5 ribu per orang.
Tarif parkir kendaraan roda empat Rp30 ribu.
(tribunnewswiki.com/Rakli Almughni)
| Nama | Pantai Gurilap |
|---|
Sumber :
1. www.senengpiknik.com