Dugaan Kasus KDRT oleh Rizky Billar, Lesti Kejora Alami Pergeseran Tulang Leher

Lesti Kejora dirawat di Rumah Sakit Bunda Menteng, Jakarta Pusat, setelah melaporkan suaminya, Rizky Billar, ke polisi.


zoom-inlihat foto
Lesti-Kejora-sudah-2-hari-d-Rizky-Billar-perkara-KDRT.jpg
SRIPOKU.COM
Lesti Kejora dirawat di rumah sakit setelah melaporkan sang suami, Rizky Billar perkara KDRT


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Penyanyi Lesti Kejora menderita pergeseran tulang leher diduga lantaran mengalami kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) dari suaminya, Rizky Billar.

Hal tersebut dikonfirmasi oleh Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan.

"Iya (Lesti alami pergeseran tulang leher)," kata Zulpan saat dihubungi wartawan, Senin (3/10/2022), dikutip dari Kompas.com.

Lesti Kejora dirawat di Rumah Sakit Bunda Menteng, Jakarta Pusat, setelah melaporkan suaminya, Rizky Billar, ke polisi.

Salah satu dokter yang merawat Lesti mengungkapkan, ada cedera kepala yang dialami penyanyi tersebut.

“Masih dalam perawatan beberapa dokter," kata dokter Puspa H Widyowati kepada saat dihubungi wartawan, Sabtu (1/10/2022).

Beberapa pengecekan dilakukan sejumlah dokter spesialis terhadap Lesti.

"Dokter THT, dokter Orthopedi dan dokter spesialis saraf untuk cedera kepalanya," ucap Puspa.

Rumah Lesti dan Billar yang menjadi Tempat Kejadian Perkara (TKP) Kekerasan Dalam Rumah Tangga sampai hari Minggu (2/10/2022) pukul 17.00 WIB cenderung sepi.
Rumah Lesti dan Billar yang menjadi Tempat Kejadian Perkara (TKP) Kekerasan Dalam Rumah Tangga sampai hari Minggu (2/10/2022) pukul 17.00 WIB cenderung sepi. (Grid.ID/ Annisa Dienfitri)

Lesti Kejora melaporkan Rizky Billar atas dugaan KDRT ke Polres Metro Jakarta Selatan pada Rabu (28/9/2022).

Laporan yang dilayangkan ke Polres Metro Jakarta Selatan itu teregister dengan nomor LP/B/2348/IX/2022/POLRES METRO JAKARTA SELATAN/POLDA METRO JAYA.

Baca: Polisi Akan Lakukan Pemeriksaan pada Rizky Billar Terkait Kasus Dugaan KDRT Terhadap Lesti Kejora

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/PUTRADI PAMUNGKAS)





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved