Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - The Invitation adalah film tahun 2022 garapan sutradara Jessica M. Thompson.
Naskah film ini ditulis oleh Blair Butler dan diproduksi oleh Emile Gladstone.
The Invitation terinspirasi oleh novel berjudul Dracula karya penulis Bram Stoker.
Film ini dibintangi oleh Nathalie Emmanuel dan Thomas Doherty sebagai pemeran utamanya.
Film bergenre horor dan thriller ini berdurasi 104 menit dan tayang di bioskop Indonesia pada 7 September 2022. (1)
Baca: Film - Kesurupan (2008)
Sinopsis #
Film The Invitation berkisah tentang seorang wanita muda bernama Evie (Nathalie Emmanuel).
Setelah kematian ibunya, dia tidak memiliki satu pun sanak saudara.
Evie pun mencoba untuk melakukan tes DNA dan akhirnya bertemu dengan anggota keluarga yang telah lama hilang untuk pertama kalinya.
Ternyata ada seorang sepupu yang tidak ia kenal sebelumnya.
Evie kemudian diundang oleh sang sepupu ke sebuah pesta pernikahan mewah di pedesaan Inggris.
Mulanya ia terpikat kepada sang tuan rumah aristrokat yang tampan dan menawan.
Tidak lama kemudian, ia terjerembap pada mimpi buruk yang berhubungan dengan nyawanya.
Selain itu terdapat rahasia-rahasia gelap dalam sejarah keluarganya dan niatan jahat keluarganya mulai terungkap. (1)
Baca: Film - Intimate Strangers (2018)
Pemeran #
Nathalie Emmanuel sebagai Evie
Thomas Doherty sebagai Walter
Stephanie Corneliussen sebagai Viktoria
Alana Boden sebagai Lucy
Sean Pertwee sebagai Mr. Fields
Hugh Skinner sebagai Oliver
Virág Bárány sebagai Emmaline
Courtney Taylor sebagai Grace
Carol Ann Crawford sebagai Mrs. Swift
Kata Sarbó sebagai Manicurist
Jeremy Wheeler sebagai Jonathan Harker
Elizabeth Counsell
Scott Alexander
András Korcsmáros
Christine Grace Szarko
Stephen Saracco (2)
Baca: Film - Romang (2019)
Trailer #
Berikut adalah trailer Film The Invitation (2022).
(TRIBUNNEWSWIKI.COM/YUSTICA)
| Judul Film | The Invitation |
|---|
| Sutradara | Jessica M. Thompson |
|---|
| Penulis Cerita | Blair Butler |
|---|
| Produksi | Emile Gladstone |
|---|
| Penayangan | Bioskop |
|---|
| Rilis di Indonesia | 7 September 2022 |
|---|
Sumber :
1. jogja.tribunnews.com
2. imdb.com