Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Dani Olmo adalah pemain sepak bola berkebangsaan Spanyol.
Nama lengkapnya adalah Daniel Olmo Carvajal.
Ia lahir di Terrassa, Spanyol, pada 7 Mei 1998.
Tinggi badan 179 cm.
Sedangkan kaki dominannya adalah kaki kanan.
Di dalam skuad ia menempati posisi gelandang serang.
Tetapi ia juga bisa dijadikan sebagai sayap kiri maupun sayap kanan. (1)
Karier Klub #
Dani Olmo mengawali kariernya sebagai pemain sepak bola profesional dengan masuk ke RCD Espanyol.
Setelah itu pada 2007 ia pindah ke FC Barcelona.
Kemudian pada 2014 ia pindah ke GNK Dinamo Zagreb.
Lalu pada 2020 ia diboyong ke Jerman oleh RB Leipzig.
Bersama RB Leipzig ia telah mengoleksi 17 gol dan 20 assist dalam 100 penampilannya. (1)
Karier Tim Nasional #
Debutnya dalam timnas Spanyol ia jalani pada 15 November 2019.
Bersama timnas Spanyol, Dani Olmo telah membukukan 24 penampilan dan mencetak 4 gol.
Pada Piala Dunia 2022 di Qatar, Dani Olmo turut dipercaya untuk memperkuat lini tengah timnas Spanyol. (1)
Statistik #
Tim nasional
Spanyol
- 24 penampilan dan mencetak 4 gol
Spanyol U23
- 1 penampilan
Spanyol U21
- 14 penampilan dan mencetak 6 gol
Spanyol U17
- 8 penampilan
Spanyol U16
- 3 penampilan
Klub
RB Leipzig
Musim 2022/2023
- 7 penampilan, mencetak 2 gol dan 2 assist
Musim 2021/2022
- 32 penampilan, mencetak 4 gol dann 5 assist
Musim 2020/2021
- 46 penampilan, mencetak 7 gol dan 12 assist
Musim 2019/2020
- 15 penampilan, mencetak 4 gol dan 1 assist (2)
(TribunnewsWiki.com/Bangkit N)
| Nama | Dani Olmo |
|---|
| Lahir | Terrassa, Spanyol, 7 Mei 1998 |
|---|
| Profesi | Pemain sepak bola |
|---|
| Negara | Spanyol |
|---|
Sumber :
1. www.goal.com
2. www.transfermarkt.com