Pemain Piala Dunia 2022 Qatar - Yari Verschaeren

Yari Verschaeren adalah pemain sepak bola berkebangsaan Belgia


zoom-inlihat foto
Yari-Verschaeren-111.jpg
YORICK JANSENS / BELGA / AFP
Yari Verschaeren dari Belgia mencetak gol dari tendangan penalti pada pertandingan sepak bola grup I kualifikasi Euro 2020 antara Belgia dan San Marino pada 10 Oktober 2019, di Brussels.

Yari Verschaeren adalah pemain sepak bola berkebangsaan Belgia




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Yari Verschaeren adalah pemain sepak bola berkebangsaan Belgia.

Yari Verschaeren lahir di Sint-Niklaas, Belgia, pada 12 Juli 2001.

Ia mempunyai tinggi badan 172 cm.

Sedangkan kaki dominannya adalah kaki kanan.

Di dalam skuad, ia berposisi sebagai gelandang serang.

Meski begitu, Yari Verschaeren bisa juga dipasang sebagai gelandang tengah maupun sayap kanan. (1)

Baca: Pemain Piala Dunia 2022 Qatar - Adnan Januzaj

  • Karier Klub #


Karier Yari Verschaeren sebagai pemain sepak bola profesional dimulai dengan masuk ke Kruibeke.

Setelah itu ia pindah ke Waasland-Beveren dan RSC Anderlecht.

Awalnya ia bermain untuk skuad muda RSC Anderlecht.

Hingga pada 2019 ia berhasil menembus skuad utamanya. (1)

Pemain Belgia Yari Verschaeren (kiri) dan pemain Belgia Romelu Lukaku melakukan selebrasi setelah memenangkan pertandingan sepak bola grup I kualifikasi Euro 2020 antara Belgia dan San Marino pada 10 Oktober 2019 di Brussels.
Pemain Belgia Yari Verschaeren (kiri) dan pemain Belgia Romelu Lukaku melakukan selebrasi setelah memenangkan pertandingan sepak bola grup I kualifikasi Euro 2020 antara Belgia dan San Marino pada 10 Oktober 2019 di Brussels. (VIRGINIE LEFOUR / BELGA / AFP)

Baca: Pemain Piala Dunia 2022 Qatar - Albert Sambi Lokonga

  • Karier Tim Nasional #


Yari Verschaeren memulai kariernya bersama timnas Belgia pada 2017.

Kala itu ia tergabung dalam skuad muda Belgia U16.

Bersama skuad muda itu ia telah mengoleksi 1 gol dalam 7 penampilannya.

Sejak saat itu ia kerap dipercaya untuk memperkuat skuad muda Belgia.

Tercatat ia pernah memperkuat Belgia U17, Belgia U18, Belgia U19, dan Belgia U21.

Yari Verschaeren berhasil masuk ke skuad senior pada 2019.

Bersama tim senior ia telah mencatatkan 7 penampilan dan mencetak 1 gol.

Pada Piala Dunia 2022 di Qatar, Yari Verschaeren turut dipercaya untuk memperkuat timnas Belgia. (1)

Yari Verschaeren dari Anderlecht bereaksi setelah mencetak gol 1-1 pada pertandingan sepak bola antara RSCA Anderlecht dan Royal Union Saint-Gilloise, di Anderlecht, pada 25 Juli 2021.
Yari Verschaeren dari Anderlecht bereaksi setelah mencetak gol 1-1 pada pertandingan sepak bola antara RSCA Anderlecht dan Royal Union Saint-Gilloise, di Anderlecht, pada 25 Juli 2021. (VIRGINIE LEFOUR / Belga / AFP)

Baca: Pemain Piala Dunia 2022 Qatar - Youri Tielemans

 

  • Statistik #


Belgia

- 7 penampilan dan mencetak 1 gol

Belgia U21

- 8 penampilan dan mencetak 1 gol

Belgia U19

- 1 penampilan

Belgia U18

- 1 penampilan

Belgia U17

- 10 penampilan dan mencetak 1 gol

Belgia U16

- 7 penampilan dan mencetak 1 gol (1)

(TribunnewsWiki.com/Bangkit N)



Nama Yari Verschaeren
Lahir Sint-Niklaas, Belgia, 12 Juli 2001
Profesi Pemain sepak bola
Negara Belgia
   


Sumber :


1. www.transfermarkt.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved