TRIBUNNEWSWIKI.COM - Aktor Baim Wong mengaku salah lantaran mendaftarkan Citayam Fashion Week sebagai Hak Atas Kekayaan Intelektual (HAKI) atas nama perusahannya, PT Tiger Wong Entertainment.
“Akhirnya yang salahnya gue, gue mendaftarkan atas nama PT yang sebenarnya awalnya gue tidak tahu… Harusnya Yayasan atau...,” ujar Baim Wong dikutip Kompas.com, Selasa (2/8/2022).
Baim mengatakan, apabila ia mendaftarkan Citayam Fashion Week sebagai HAKI dari sebuah yayasan mungkin tak bakal seramai ini.
Hanya saja, ia tak mengerti prosedurnya saat itu.
Sebab, jika pendaftaran merek Citayam Fashion Week sudah disetujui sebagai PT Tiger Wong Entertainment, maka kemungkinan besar Baim Wong akan memperoleh keuntungan dari situ.
“Yayasan tuh enak lebih ke arah dia tidak bisa ambil profit cuma gue enggak ngerti, Bro,” kata Baim.
Baim menjelaskan, ia mendaftarkan HAKI untuk membuat pagelaran Citayam Fashion Week lebih besar.
Dirinya ingin menyalurkan bakat fesyen remaja yang sering nongkrong di Dukuh Atas lewat event Citayam Fashion Week ini.
“Dari awal kita bilang sama Paula, eh ini kita harus mewadahi yuk bikin satu acara yang besar, yang bagus,” ucap Baim.
Baca: Citayam Fashion Week
Baim mendaftarkan merek tersebut lantaran ia melihat Citayam Fashion belum ada yang punya HAKI-nya.
“Siapa yang punya HAKI-nya kalau ada yang punya gue mau minta izin sama dia gue mau buat Citayam Fashion Week. Habis itu ternyata enggak ada yang punya (HAKI-nya),” kata Baim.
“Gue nanya satu orang lagi lah gue enggak perlu sebut siapa ‘gimana kalau saya begini.’ Katanya ‘Enggak apa-apa’ karena enggak ada yang punya. Tapi gue enggak bisa (daftar HAKI) pakai mereka karena mereka dibawah umur semua, Bro,” tutur Baim.
(TRIBUNNEWSWIKI.COM/PUTRADI PAMUNGKAS)