Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Matheus Nunes adalah pemain sepak bola berkebangsaan Portugal.
Ia memiliki nama lengkap Matheus Luiz Nunes.
Matheus Luiz Nunes lahir di Rio de Janeiro, Brasil, pada 27 Agustus 1998.
Tinggi badannya 183 cm.
Sedangkan kaki yang dominan ia gunakan adalah kaki kanan.
Di dalam skuad ia berposisi sebagai gelandang tengah.
Namun, ia juga bisa dijadikan sebagai gelandang serang maupun gelandang bertahan. (1)
Karier Klub #
Karier Matheus Nunes sebagai pemain sepak bola profesional dimulai pada 2012.
Pada tahun 2012 ia masuk ke Ericeirense.
Setelah itu pada 2018 ia hengkang ke Estoril Praia.
Setahun kemudian ia dipinang oleh Sporting CP.
Awalnya ia bermain di skuad muda Sporting CP U23.
Hingga pada 2020 ia berhasil menembus skuad utamanya.
Bersama Sporting CP ia telah mengoleksi 7 gol dan 7 assist dalam 100 penampilannya. (1)
Baca: Pemain Piala Dunia 2022 Qatar - William Carvalho
Karier Tim Nasional #
Matheus Nunes mulai berkarier bersama timnas Portugal pada 2021.
Ia menjalani debutnya pada 9 Oktober 2021.
Bersama timnas Portugal ia telah mengoleksi 1 gol dalam 8 penampilannya.
Pada Piala Dunia 2022 di Qatar, ia turut dipercaya untuk memperkuat lini tengah timnas Portugal. (1)
Baca: Pemain Piala Dunia 2022 Qatar - Danilo Pereira
Statistik #
Tim nasional
1. Portugal
- 8 penampilan dan mencetak 1 gol
Klub
1. Sporting CP
Musim 2021/2022
- 51 penampilan, mencetak 4 gol dan 5 assist
Musim 2020/2021
- 39 penampilan, mencetak 3 gol dan 2 assist
Musim 2019/2020
- 10 penampilan (2)
(TribunnewsWiki.com/Bangkit N)
| Nama | Matheus Nunes |
|---|
| Lahir | Rio de Janeiro, Brasil, 27 Agustus 1998 |
|---|
| Profesi | Pemain sepak bola |
|---|
| Negara | Portugal |
|---|
Sumber :
1. www.goal.com
2. www.transfermarkt.com