Pemain Piala Dunia 2022 Qatar - Rick Karsdorp

Rick Karsdorp adalah pemain sepak bola berkebangsaan Belanda


zoom-inlihat foto
Rick-Karsdorp-11.jpg
Filippo MONTEFORTE / AFP
Bek Roma Belanda Rick Karsdorp mengontrol bola selama pertandingan sepak bola Serie A Italia Roma vs Sassuolo pada 6 Desember 2020 di stadion Olimpiade di Roma.

Rick Karsdorp adalah pemain sepak bola berkebangsaan Belanda




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Rick Karsdorp adalah pemain sepak bola berkebangsaan Belanda.

Rick Karsdorp lahir di Schoonhoven, Belanda, pada 11 Februari 1995. 

Tinggi badannya mencapai 184 cm.

Sedangkan kaki yang dominan ia gunakan adalah kaki kanan.

Di dalam skuad ia menempati posisi bek kanan.

Namun, ia juga bisa dijadikan sebagai gelandang kanan. (1)

Bek Roma asal Belanda Rick Karsdorp (kiri) menjegal penyerang Portugal AC Milan Rafael Leao selama pertandingan sepak bola Serie A Italia AS Roma vs AC Milan pada 28 Februari 2021 di stadion Olimpiade di Roma.
Bek Roma asal Belanda Rick Karsdorp (kiri) menjegal penyerang Portugal AC Milan Rafael Leao selama pertandingan sepak bola Serie A Italia AS Roma vs AC Milan pada 28 Februari 2021 di stadion Olimpiade di Roma. (Tiziana FABI / AFP)

Baca: Pemain Piala Dunia 2022 Qatar - Jurrien Timber

  • Karier Klub #


Karier Rick Karsdorp sebagai pemain sepak bola profesional dimulai dengan masuk ke VV Schoonhoven.

Setelah itu ia pindah ke Feyenoord.

Ia berhasil menembus skuad utama Feyenoord pada 2014.

Setelah itu pada 2017 ia diboyong ke Italia oleh AS Roma.

AS Roma harus merogoh kocek 16 juta euro untuk mendatangkan pemain asal Negeri Kincir Angin tersebut.

Bersama AS Roma ia telah mengoleksi 2 gol dan 13 assist dalam 126 penampilannya. (1)

Baca: Pemain Piala Dunia 2022 Qatar - Owen Wijndal

  • Karier Tim Nasional #


Rick Karsdorp mulai bermain bersama timnas Belanda pada 2012.

Pada tahun 2012 ia tergabung dalam skuad muda Belanda U18.

Sejak saat itu ia sering dipercaya untuk memperkuat skuad muda Belanda.

Tercatat ia pernah memperkuat Belanda U19, U20, dan U21.

Hingga pada 2016 ia berhasil masuk ke skuad senior.

Ia menjalani debutnya bersama tim senior pada 7 Oktober 2016 dan telah membukukan 3 penampilan.

Pada Piala Dunia 2022 yang diselenggarakan di Qatar, ia turut dipercaya untuk memperkuat lini belakang timnas Belanda. (1)

Bek Roma dari Belanda Rick Karsdorp mengawasi bola saat pertandingan sepak bola Serie A Italia Roma vs Crotone di Stadion Olimpiade di Roma pada 25 Oktober 2017.
Bek Roma dari Belanda Rick Karsdorp mengawasi bola saat pertandingan sepak bola Serie A Italia Roma vs Crotone di Stadion Olimpiade di Roma pada 25 Oktober 2017. (FILIPPO MONTEFORTE / AFP)

Baca: Pemain Piala Dunia 2022 Qatar - Denzel Dumfries

  • Statistik #


Tim nasional

1. Belanda

- 3 penampilan

2. Belanda U21

- 2 penampilan

3. Belanda U20

- 3 penampilan

4. Belanda U19

- 5 penampilan dan mencetak 1 gol

5. Belanda U18

- 2 penampilan dan mencetak 1 gol

Klub

1. AS Roma

Musim 2021/2022

- 51 penampilan dan memberikan 6 assist

Musim 2020/2021

- 55 penampilan, mencetak 2 gol dan 6 assist

Musim 2018/2019

- 15 penampilan dan memberikan 1 assist

Musim 2017/2018

- 5 penampilan (2)

(TribunnewsWiki.com/Bangkit N)

 



Nama Rick Karsdorp
Lahir Schoonhoven, Belanda, 11 Februari 1995
Profesi Pemain sepak bola
Negara Belanda
   


Sumber :


1. www.transfermarkt.com
2. www.goal.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved