Kaleb Jonathan

Kaleb Jonathan adalah penyanyi sekaligus penulis lagu asal Jakarta.


zoom-inlihat foto
Kaleb-Jonathan.jpg
Instagram/@kalebjonath
Kaleb J

Kaleb Jonathan adalah penyanyi sekaligus penulis lagu asal Jakarta.




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Kaleb Jonathan adalah penyanyi sekaligus penulis lagu asal Jakarta.

Kaleb Jonathan memiliki nama lengkap Herrel Kaleb Jonathaniel Sihombing.

Dalam kariernya di dunia tarik suara, Kaleb Jonathan memakai nama panggung Kaleb J.

Kaleb J lahir di Jakarta pada 16 Desember 2000 dan menganut agama Kristen.

Salah satu lagu Kaleb J yang paling terkenal yaitu "It's Only Me".

Kaleb J
Kaleb J (Instagram/@kalebjonath)

Baca: Windah Basudara

  • Pendidikan #


Kaleb Jonathan mengenyam pendidikan S-1 di Institut Komunikasi Dan Bisnis LSPR.

Ia masuk di kampus tersebut pada tahun 2020 dan mengambil jurusan Ilmu Komunikasi.

Sebelum kuliah di sana, Kaleb juga sempat kuliah S-1 jurusan Ilmu Komunikasi di Universitas Bakrie pada 2018.

Namun, ia non-aktif di tahun 2019.

Baca: Indra Frimawan

  • Karier #


Kaleb J sudah menukenui dunia tarik suara sejak kecil.

Pada usia 3 tahun, ia sudah mulai bernyanyi dan tampil di berbagai acara hingga ajang kompetisi.

Ketekunannya di bidang tarik suara, membuat dia berani mengikuti ajang pencarian bakat The Voice Indonesia.

Kaleb pernah ikut ajang pencarian bakat The Voice Indonesia tahun 2019.

Setelah mengikuti kompetisi tarik suara tersebut, Kaleb langsung merilis lagu yang membawa dirinya dikenal oleh khalayak ramai, yakni "It's Only Me".

Lagu It's Only Me menjadi debut yang memuaskan bagi Kaleb J.

Pria dengan zodiak Sagitarius ini juga telah menelurkan karya berjudul 'Now I Know'.

Lagu tersebut ia rilis di kanal YouTube Passion Vibe, tepat di HUT ke-76 RI pada Selasa, 17 Agustus 2021.

(tribunnewswiki.com/Rakli Almughni)



Info Pribadi
Nama Lengkap Herrel Kaleb Jonathaniel Sihombing
Nama Panggung Kaleb J
Tempat dan Tanggal Lahir Jakarta, 16 Desember 2000
Agama Kristen
Profesi Penyanyi
Genre RnB
Pacar -
Instagram @kalebjonath
Tinggi Badan -


Sumber :


1. www.tribunnewswiki.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved