TRIBUNNEWSWIKI.COM - BUMN PT Perkebunan Nusantara VI (PTPN VI) kembali membuka rekrutmen calon karyawan pelaksana.
Rekrutmen PTPN VI ini bisa diikuti oleh lulusan dari jenjang SMA/sederajat.
Terdapa tiga posisi yang tersedia, yakni operator pabrik kelapa sawit, kerani cek sawit (KCS), dan KAP Inspeksi.
PTPN VI merupakan peleburan proyek-proyek pengembangan PTPN III, PTP IV, dan PTP VII yang berada di Sumatra,
Perusahaan perkebunan ini memiliki 14 unit usaha, 8 pabrik kelapa sawit, 1 pabrik karet remah, 2 pabrik teh.
Dikutip dari laman resmi, berikut persyaratannya.
Syarat:
- Warga negara Indonesia
- Berusia minimal 18 tahun dan maksimal 30 tahun per 30 Juni 2022
- Pendidikan minimal SMA/sederajat, diutamakan SMK Jurusan Teknik Kelistrikan, Teknik Permesinan Bubutan, Tekni Permesinan, Teknik Pengelasan, Teknik Industri, Analis labor
Baca: Lowongan Kerja BUMN PT Virama Karya, Syarat Lulusan S1 Semua Jurusan, Simak Cara Daftarnya
Baca: Lowongan Kerja PT LPP Agro Nusantara, Penempatan di Yogyakarta
- Nilai rapor minimal 7,00
- Sehat jasmani, rohani, dan bebas narkoba
- Tidak sedang menjalani proses hukum pidana
- Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah unit kerja PTPN VI
Cara melamar
Anda dapat melamar melalu tautan https://bit.ly/RakselN6.
Pendaftaran dibuka hingga tanggal 21 Juni 2022 pukul 16.00 WIB.
Hati-hati terhadap segala penipuan yang mengatasnamakan PTPN VI.
Tidak ada biaya apa pun selama proses rekrutmen.
Baca: BUMN PT Bina Karya Buka Lowongan Kerja Besar-besaran
Baca: Lowongan Kerja PT Freeport Indonesia: Ada 8 Posisi, Simak Syarat & Cara Mendaftar
(Tribunnewswiki)
Baca lowongan kerja lainnya di sini