Komo Ricky

Ricky Adi Putra atau akrab disapa Komo Ricky adalah aktor sekaligus pembawa acara keturunan Minangkabau.


zoom-inlihat foto
Ricky-Adi-Putra-Komo-Ricky.jpg
Instagram/@komoricky
Ricky Adi Putra atau Komo Ricky adalah pembawa acara sekaligus aktor asal Indonesia.

Ricky Adi Putra atau akrab disapa Komo Ricky adalah aktor sekaligus pembawa acara keturunan Minangkabau.




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Komo Ricky atau Ricky Komo adalah aktor dan pembawa acara berkebangsaan Indonesia.

Nama lengkapnya adalah Ricky Adi Putra dan merupakan keturunan Minangkabau, Sumatra Utara, Mandar. (1) 

Ia lahir di Bukittinggi, Sumatra Barat, pada 8 Mei 1985.

Komo Ricky mengawali kariernya di dunia seni peran sejak tahun 2007 dan aktif hingga saat ini.

Komo Ricky
Komo Ricky (Instagram/@komoricky)

Baca: Adinda Thomas

  • Kehidupan Pribadi #


Komo Ricky telah menikah dengan perempuan bernama Brina Bafagih Vanderhoeven. (1)

Keduanya dikaruniai satu anak perempuan bernama Summer Chalona Brunella Delrey.

Baca: Al Ghazali

  • Karier #


Komo Ricky pernah bermain sebagai salah satu pemeran pendukung dalam program komedi Sketsa di Trans TV.

Kemudian Komo menjadi bintang iklan Axis 'Hemat'.

Pada tahun 2011, ia tampil dalam serial drama Cinta Cenat Cenut Trans TV sebagai Guntur. (2) 

Komo Ricky terjun ke layar lebar perdananya pada tahun 2012 dengan bermain dalam film Pulau Hantu 3.

Selain itu Komo Ricky juga menjadi host atau pembawa acara reality show Katakan Putus (TransTV ).

Melalui acara reality show tersebut, nama Komo Ricky makin dikenal luas oleh publik.

Ia juga membintangi sebuah film berjudul Perjalanan Pertama yang tayang di bioskop pada bulan Juli 2022. (1) 

Baca: Prilly Latuconsina

  • Filmografi #


Film

(2012) Pulau Hantu 3 sebagai Kimo Multivision Plus

(2016) Blusukan Jakarta

(2017) Surau dan Silek sebagai Irman

(2021) Perjalanan Pertama

Sinetron

(2011) Cinta Cenat Cenut sebagai Guntur

(2011) Cinta Cenat Cenut 2 sebagai Guntur

(2021) Kembalinya Raden Kian Santang sebagai Prabu Raksa Jagat

FTV

(2014) Klinik 72 sebagai Astra

(2024) Pacar 1/2 Lusin sebagai Ujang

Model video klip

Sik Sik Sibatumanikam - Jamrud

Acara TV

Sketsa -Trans TV

Katakan Putus - Trans TV

"Daily Karantina" The Next Influencer - antv

Jangan Putus Dulu - Trans 7

Iklan

Sampoerna Hijau

Axis (1)

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/YUSTICA)



Nama Lengkap Ricky Adi Putra
Nama Panggung Komo Ricky
Kelahiran Bukittinggi, Sumatra Barat, 8 Mei 1985
Istri Brina Bafagih Vanderhoeven
Profesi Pembawa acara, aktor
Akun Instagram @komoricky


Sumber :


1. id.wikipedia.org
2. bioprofilartis.blogspot.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved