Film - K.G.F: Chapter 2 (2022)

"K.G.F: Chapter 2" merupakan film drama aksi kriminal India yang tayang pada 15 April 2022.


zoom-inlihat foto
Film-KGF-Chapter-2-20222.jpg
otakukart.com
Film K.G.F: Chapter 2 (2022)

"K.G.F: Chapter 2" merupakan film drama aksi kriminal India yang tayang pada 15 April 2022.




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - "K.G.F: Chapter 2" merupakan film drama aksi kriminal India yang tayang pada 15 April 2022.

Prashanth Neel menduduki kursi sutradara sekaligus penulis skenario dalam film ini.

Berdurasi 2 jam 48 menit, film ini dibintangi sederet aktor Bollywood seperti Yash, Sanjay Dutt, Srindhi Shetty, Raveena Tandon, hingga Prakash Raj.

"K.G.F: Chapter 2" merupakan sekuel dari film K.G.F: Chapter 1 yang rilis pada 2018 lalu. (1)

Film K.G.F: Chapter 2 (2022)
Film K.G.F: Chapter 2 (2022)

Baca: Film - Bangsal 13 (2004)

  • Sinopsis #


Film "K.G.F: Chapter 2" mengisahkan tentang lanjutan jalan cerita yang disuguhkan pada film pertamanya.

Yakni pada chapter 1, dikisahkan pria bernama Rocky, seorang budak tambang berjuang untuk membebaskan hidupnya dari kesengsaraan.

Berlatar tahun 1980-an, K.G.F alias Kolar Gold Fields merupakan lahan tambang emas yang kini sudah tidak aktif lagi karena produksinya sangat rendah.

Dalam film K.G.F: Chapter 2 lebih memfokuskan mengenai pelarian Rocky yang semakin diburu oleh pemerintah karena telah membunuh Garuda, salah seorang musuh yang berbahaya.

Setelah membunuh Garuda, Rocky menjadi sangat ditakuti oleh para penambang di kalangannya.

Di samping itu, aksi Rocky membuat penduduk setempat di K.G. F tergugah semangatnya, supaya dapat terbebas dari kekangan pemerintah yang mengekploitasi tanah mereka.

Pelarian Rocky menyebabkan pertumpahan darah yang tak bisa terelakkan.

Selain pemerintah, Rocky juga harus melawan musuh terbesarnya bernama Adheera dan harus berjuang untuk belajar lebih banyak dari masa lalunya yang kelam. (2)

Baca: Film - Sinar untuk Genta (2022)

  • Pemeran #


Yash sebagai Rocky

Sanjay Dutt sebagai Adheera

Raveena Tandon sebagai Ramika Sen

Srinidhi Shetty sebagai Reena

Achyuth Kumar sebagai Guru Pandian

Prakash Raj sebagai Vijayendra Ingalgi

Rao Ramesh sebagai Kanneganti Raghavan

Malavika Avinash sebagai Deepa Hegde

T.S. Nagabharana sebagai Srinivas

Easwari Rao sebagai Fathima

Archana Jois sebagai Shanthamma

Harish Rai sebagai Khasim

Ayyappa P. Sharma sebagai Vanaram

Balakrishna sebagai Inayat Khalil

Saran Shakthi sebagai Farmaan

B.S. Avinash sebagai Andrews

Lakki Lakshman sebagai Rajendra Desai

Vasishta N. Simha sebagai Kamal

Dinesh Mangaluru sebagai Shetty

Tarak Ponnappa sebagai Daya

Ramachandra Raju sebagai Garuda (rekaman arsip)

Vinay Bidappa sebagai Virat

Ashok Sharma sebagai Anand Ingalgi muda

Mohan Juneja sebagai Nagaraju (1)

Baca: Film - Hansan (2022)

  • Trailer #


Berikut ini trailer film "K.G.F: Chapter 2" (2022).

Baca: Film - Interceptor (2022)

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Anindya)



Judul K.G.F: Chapter 2
Rilis 15 April 2022
Sutradara dan Penulis Prashanth Neel
Pemeran Yash, Sanjay Dutt, Srindhi Shetty, Raveena Tandon, dan Prakash Raj
Genre Drama aksi kriminal
Negara India


Sumber :


1. imdb.com
2. kompas.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved